Sumbar jadikan Dinas Kominfotik Penanggung Jawab SP4N-LAPOR!
PADANG (18/10/2023) -- Sekretaris Daerah (Sekda) Sumbar, Hansastri mengungkapkan, implementasi pemanfaatan aplikasi SP4N-LAPOR! dari tahun ke tahun di Sumbar, memperlihatkan trend yang cukup bagus pada penggunaan dan penyelesaiannya.
Dikatakan, pada tahun 2020 terdapat sebanyak 97 jumlah pengaduan, terselesaikan 82 pengaduan; Tahun 2021 jumlah pengaduan sebanyak 62, terselesaikan sebanyak 46 pengaduan.
Kemudian, Tahun 2022 dari total 40 pengaduan terselesaikan sebanyak 29 pengaduan; kemudian Tahun 2023 per 16 Oktober dari 60 pengaduan berhasil diselesaikan seluruhnya.
"Dari data tersebut kita melihat, partisipasi dan tingkat penyelesaiannya cukup baik. Supaya lebih optimal, kedepan kita akan lebih menggencarkan sosialisasi agar semakin banyak masyarakat yang mengetahuinya," tegas Hansastri di Padang, Rabu.
Baca juga: Hansastri Perpanjang Karir ASN sebagai Dosen Unand, Erinaldi Ditunjuk jadi Plh Sekdaprov Sumbar
Hal itu diungkapkannya, saat membuka Sosialisasi SP4N-LAPOR! dan FGD Strategi Keberlanjutan Implementasi Rencana Aksi SP4N-LAPOR! yang digelar UNDP di Padang.
Aplikasi SP4N-LAPOR! merupakan sebuah terobosan yang digagas oleh KemenPANRB dan telah terintegrasi secara nasional mulai dari pusat hingga daerah.
Untuk pemanfaatan aplikasi tersebut, masyarakat dapat mengaksesnya melalui website www.lapor.go.id, selain juga tersedia di Playstore serta Appstore.
Sosialisasi ini sekaligus untuk memastikan pelayanan publik di Sumbar terselenggara dengan baik. Caranya, dengan mengoptimalkan pemanfaatan Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional (SP4N)-Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat (LAPOR) di Sumbar.
Baca juga: Irsyad Safar: Event PKD Bisa Pengaruhi Gerakan Pelestarian Kebudayaan
"Kita akan optimalkan pemanfaatan aplikasi SP4N-LAPOR untuk kawal kualitas pelayanan publik. Masyarakat bisa langsung laporkan, jika menemukan pelayanan kurang baik di sana," tegas Hansastri.
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
- Debat Pamungkas Pilgub Sumbar Diwarnai Saling Sindir dan Isak Tangis
- Pemprov Sumbar Bangun Sinergisitas Pemungutan Opsen Pajak Daerah
- 202 Personel Protokol Ikuti Bimtek, Ini Arahan Andri Yulika
- Pemprov Sumbar akan Bangun Kantor MUI 5 Lantai, Telan Dana Rp24 Miliar