PKB, Nasdem dan PKS Gelar Nonton Bareng Pendaftaran AMIN ke KPU RI di Restoran Sate Manangkabau, Ini Filosofinya
"Anies dan Gus Imin, merupakan aktivis yang selalu memperjuangkan dan menjaga NKRI sejak masih mahasiswa hingga sekarang jadi tokoh bangsa," ungkapnya.
"Apalagi, orang tua mereka, dulunya merupakan bagian dari perjuangan panjang negara ini," tambah Firdaus.
Menurut Firdaus, Anies Baswedan maupun Muhaimin Iskandar, bukanlah orang yang memiliki idealisme disaat hanya masuk dalam ranah politik.
Baca juga: Pimpinan Sementara DPRD Mentawai Konsultasikan Hak dan Kewenangan dengan Sekretaris DPRD Sumbar
Melainkan, pasangan ini telah ditempa dengan ilmu agama dan intelektual yang mumpuni sejak jadi santri dan aktivis mahasiswa.
"Kami dari PKB bersama partai koalisi, Partai Nasdem, PKS, Partai Umat sangat meyakini, tidak ada alasan orang Minang (Sumatera Barat), untuk tidak memilih pasangan AMIN. Karena, hanya pasangan ini yang hampir tidak ada celah dibandingkan dengan pasangan manapun, jika diadu dengan pendekatan apapun," tegasnya.
"Kami mengajak masyarakat Minang baik di ranah maupun rantau, untuk selalu fokus dan bekerja dari tetangga ke tetangga, menyosialisasikan bahwa pasangan AMIN merupakan jawaban atau solusi dari persoalan bangsa ini kedepan."
"Pasangan yang telah berbuat nyata serta memiliki pengalaman panjang untuk negeri, baik selama jadi gubernur, mentri, anggota DPR, aktivis maupun sSantri," tutup Firdaus. (*)
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
- Debat Pamungkas Pilgub Sumbar Diwarnai Saling Sindir dan Isak Tangis
- Pemprov Sumbar Bangun Sinergisitas Pemungutan Opsen Pajak Daerah
- 202 Personel Protokol Ikuti Bimtek, Ini Arahan Andri Yulika
- Pemprov Sumbar akan Bangun Kantor MUI 5 Lantai, Telan Dana Rp24 Miliar