Hibah PWI Sumut Tahun 2023 Belum Cair, Ilyas Sitorus: Ini Masalah Administrasi Semata

Senin, 28 Agustus 2023, 20:00 WIB | News | Provinsi Sumatra Utara
Hibah PWI Sumut Tahun 2023 Belum Cair, Ilyas Sitorus: Ini Masalah Administrasi Semata
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Sumatera Utara, Ilyas Sitorus

Dalam hal ini, administrasi hibah PWI merupakan tanggungjawab Dinas Kominfo. Sedangkan pertanggungjawaban penggunaan dana hibah merupakan urusan si penerima.

"Tidak benar harus melapor dalam proses pencairannya kepada gubernur, sebagaimana yang disampaikan ketua PWI Sumut," ungkap Ilyas.

"Saya selaku Kadis Kominfo tidak pernah mengatakan harus minta izin kepada Gubernur dalam hal pencairan hibah kepada PWI, ini sepenuhnya tanggung jawab Kominfo dalam hal ini saya sebagai Kadis," ujar Ilyas.

Baca juga: Diskominfo Sumut Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Ini Harapan Ilyas Sitorus

Terkait perhatian Pemprov Sumut kepada PWI memang luar biasa. Pada Hari Pers Nasional (HPN), Pemprov membantu Rp10 miliar agar pelaksanaannya sukses.

"Rp 10 miliar aja dicairkan untuk HPN, apalagi dana hibah Rp1,5 miliar, pastilah dicairkan. Ini hanya masalah administrasi saja," kata Ilyas.

Ilyas mengatakan, sesuai dengan surat yang dilayangkan pihaknya pada PWI tanggal 7 Agustus 2023 dengan surat bernomor : 900/13532/DKI/VIII/2023 bahwa hasil verifikasi terakhir agar disesuaikan.

"Jika berkas telah sesuai, maka akan dilakukan transfer ke rekeningnya PWI Sumut," ujarnya. (*)

Halaman:
1 2

Penulis: Arif Budiman Effendi
Editor: Mangindo Kayo
Sumber: Rilis Kominfo Sumut

Bagikan: