Muzammil Hasballah akan jadi Imam Shalat Jumat Masjid Raudhah El Jannah pada 17 Februari
AGAM (1/2/2023) - Direktur Yayasan Raudhah, Firdaus menyampaikan, Muzammil Hasballah bakal jadi Imam Shalat Jumat di Masjid Raudhah El Jannah, Lubuk Basung. Ini sekaligus menandai Jumat perdana Masjid Raudhah El Jannah yang dibuka untuk umum pada 17 Februari 2023.
"Qori yang terkenal karena kemerduannya melantunkan ayat suci al Quran itu, dijadwalkan sampai di Lubuk Basung pada Jumat (17/2/2023)," ungkap Firdaus di Lubuk Basung, Rabu.
Firdaus menyebut, ini merupakan kali kedua takmir Masjid Raudhah mendatangkan Muzammil Hasballah ke Lubuk Basung. Sebelumnya, qori yang terkenal di kalangan milenial ini, ke Lubuk Basung pada April 2019 silam.
"Pada 2019 itu, kami menggelar kegiatan keagamaan bersama beliau dengan menghadirkan lebih dari 500 anak muda," ungkap dia.
Menurutnya, mendatangkan Muzammil Hasballah menunjukkan komitmen masjid untuk menampung aspirasi generasi muda agar kembali ke masjid, dengan berbagai aktivitas keagamaan, pendidikan dan sosial.
Disebutkan, 17 Februari mendatang pihaknya juga mengadakan bekam gratis bagi seluruh jamaah masjid.
"Setelah kegiatan ini akan ada program-program untuk pemuda atau milenial agar terlibat aktif di masjid," ungkapnya.
Diketahui, Masjid Raudhah El Jannah berlokasi di belakang Pasar Inpres Padang Baru, persisnya di dalam kompleks Pendidikan Sekolah Islam Raudhah. (kyo)
Baca juga: 293 Warga Binaan Lapas Lubuk Basung Terima Remisi HUT RI ke-79, Tiga Langsung Bebas
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Pjs Bupati Agam Pimpin Rapat Koordinasi Jelang Pencoblosan Pemilihan Serentak 2024, Ini yang Dibahas
- Pjs Bupati Agam: Penguatan SDM harus Sejalan dengan Kebutuhan Era Digital
- Sekda Agam Tandatangani Perjanjian Kerjasama Pemungutan Opsen Pajak dengan Pemprov Sumbar
- Pjs Bupati Agam Hadiri Rapat Mendagri Bersama Komisi II DPR RI, Bahas Kesiapan Pilkada Serentak 2024
- Ketua Pengadilan Tinggi Padang Kunjungi Pemkab Agam, Ini yang Dibicarakan