Jelang HUT Solok Selatan ke-19: 100 Klub Bakal Ramaikan GASS
SOLOK SELATAN (30/12/2022) - Kabupaten Solok Selatan bakal diserbu ribuan pesepeda dari berbagai daerah. Para pesepeda ini akan ikut Gowes Adventure Solok Selatan (GASS) yang akan digelar Sabtu (31/12/2022). Event ini dalam rangka memeriahkan HUT Kabupaten Solok Selatan ke-19.
Sekretaris Daerah Solok Selatan, Syamsurizaldi mengatakan, para pesepeda tersebut berasal dari berbagai daerah di sekitar Solok Selatan bahkan dari provinsi tetangga seperti Riau dan Jambi.
"Kegiatan ini akan diikuti oleh lebih kurang 100 klub sepeda lebih dari berbagai kabupaten di Sumatera Barat dan provinsi tetangga, dari Riau dan Jambi. Selain itu juga akan ditambah dengan peserta umum," ungkap Syamsurizali, dalam keterangannya, Jumat.
Dikatakan, panitia akan menyediakan hadiah berupa 9 unit sepeda motor, 10 unit sepeda gunung dan hadiah menarik lainnya.
Baca juga: HUT ke60 Partai Golkar, Khairunnas: Kader Sumbar Siap Kawal Program Prabowo-Gibran
Hadiah maupun doorprize, disediakan Pemkab Solok Selatan bekerjasama dengan perusahaan-perusahaan yang tergabung di dalam Forum Tanggung Jawab Sosial Lingkungan Perusahaan (TJSLP).
Syamsurizaldi menyebutkan, beberapa daerah tetangga yang dimaksud seperti Padang, Pesisir Selatan, Pariaman, Solok, Payakumbuh, Tanah Datar dan kabupaten/kota lainnya di Sumatera Barat.
Sedangkan dari provinsi tetangga berasal dari Siak, Duri, Pekanbaru, Perawang, Merangin, Kampar, Rumbai, Kerinci, Kota Jambi, Inhu Riau, Kota SungaiPenuh,Bungo, dan lain-lain.
"Peserta diperkirakan mulai berdatangan Jumat sore," imbuhnya.
Gowes Adventure Solok Selatan ini merupakan salah satu acara dalam rangkaian Peringatan HUT Kabupaten Solok Selatan ke-19.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Gelar Turnamen Tenis Meja Antarpelajar Tanpa Bebani Anggaran Daerah, Audy Joinaldy Puji Pjs Bupati Solsel
- SMANSA Competition IV Tahun 2024 Digelar, Nurfirmanwansyah: Ajang Kreatifitas Siswa
- Khairunnas Janjikan Bupati Solsel Cup jadi Iven Tahunan
- Kompetisi Sepak Bola Bupati Cup 2021 Resmi dimulai
- Lima Pelajar Berprestasi Diapresiasi Khairunas, 4 Diantaranya merupakan Atlet Berkebutuhan Khusus
Pjs Bupati Agam jadi Instruktur Olahraga Rabu Pagi, Ini Pesannya
Olahraga - 20 November 2024
Ribuan Warga Padang Ikuti Senam Golkar Bersatu di GOR Agus Salim
Olahraga - 16 November 2024
Sumbar Kirim 170 Anggota Ikuti Pra-Popnas, Ini Pesan Audy Joinaldy
Olahraga - 10 November 2024