Lima Pelajar Berprestasi Diapresiasi Khairunas, 4 Diantaranya merupakan Atlet Berkebutuhan Khusus
SOLOK SELATAN (9/9/2021) - Dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional (HAORNAS) 9 September 2021, Pemerintah Kabupaten Solok Selatan memberi penghargaan kepada lima orang atlet pelajar berprestasi.
"Pemkab mendukung program dan kegiatan olahraga yang ada di Solok Selatan dan akan terus mengupayakan peningkatan fasilitas serta sarana prasarana olah raga untuk masyarakat," ungkap Bupati Solsel, Khairunnas usai upacara peringatan Haornas di halaman kantor bupati, Timbulun, Rabu pagi.
Masing-masing atlet yang mendapat penghargaan adalah Ramadial Andika Putra, atlit cabang olahraga lempar lembing yang meraih medali emas di ajang pekan olah raga pelajar daerah (POPDA), perwakilan SMAN 1 Solok Selatan.
Yang istimewa, empat dari total lima atlet yang mendapat penghargaan adalah pelajar berkebutuhan khusus.
Tiga di antaranya merupakan siswa Sekolah Luar Biasa Negeri (SLBN) 1 Solok Selatan di Sungai Pagu dengan raihan 2 medali emas dan 1 perunggu.
Tiga atlet tersebut adalah Navisa Aulia Putri atlit paralimpic cabang lompat jauh tuna rungu. Lusi Maria Putri, atlit paralimpic cabang lari 100 meter Tuna Netra. Farel Rahmadani, atlit paralimpic cabang lari 100.
Sedangkan Ega Mahendra, atlit berprestasi Paralympic daerah (Peparpeda) cabang Renang Tuna Daksa atlit kontingan pekan paralympic nasional.
Keempat atlet telah menorehkan prestasi pada Pekan Paralympic Pelajar Provinsi (Peparpeprov) di Padang beberapa waktu lalu.
Baca juga: HUT ke60 Partai Golkar, Khairunnas: Kader Sumbar Siap Kawal Program Prabowo-Gibran
Khairunas, mengapresiasi perjuangan para atlet, yang telah mengharumkan nama Kabupaten Solok Selatan di tingkat provinsi.
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Gelar Turnamen Tenis Meja Antarpelajar Tanpa Bebani Anggaran Daerah, Audy Joinaldy Puji Pjs Bupati Solsel
- SMANSA Competition IV Tahun 2024 Digelar, Nurfirmanwansyah: Ajang Kreatifitas Siswa
- Jelang HUT Solok Selatan ke-19: 100 Klub Bakal Ramaikan GASS
- Khairunnas Janjikan Bupati Solsel Cup jadi Iven Tahunan
- Kompetisi Sepak Bola Bupati Cup 2021 Resmi dimulai
Pjs Bupati Agam jadi Instruktur Olahraga Rabu Pagi, Ini Pesannya
Olahraga - 20 November 2024
Ribuan Warga Padang Ikuti Senam Golkar Bersatu di GOR Agus Salim
Olahraga - 16 November 2024
Sumbar Kirim 170 Anggota Ikuti Pra-Popnas, Ini Pesan Audy Joinaldy
Olahraga - 10 November 2024