Malam Lailatul Ijtima' PWNU Sumbar, Jamaah Minta Dirutinkan
PADANG (3/11/2022) - Sekretaris PWNU Sumatera Barat, Tan Gusli menilai, umat mulai banyak yang cenderung disibukan urusan duniawi, sekadar untuk memenuhi kebutuhan jasmani. Banyak yang abai dengan kebutuhan rohaninya.
"Seharusnyan kedua-duanya perlu diberi makanan, baik jasmani maupun rohani," ungkap Tan Gusli Kamis malam, pada Lailatul Ijtima' PWNU Sumatera Barat, di Masjid Al-Hidayah Gunung Sarik Kecamatan Kuranji, Kota Padang.
Lailatul ijtima' dihadiri sejumlah pengurus PWNU Sumbar di antaranya Wakil Ketua Ahmad Wira, Ahmad Syafruddin, Wakil Sekretaris Eri Gusnedi, pengurus MWCNU, pemuka masyarakat Gunung Sarik dan jamaah masjid Al Hidayah.
Menurut Tan Gusli, dalam kehidupan keseharian, ummat banyak yang sibuk mencari uang, berburu harta, jabatan, status dan sebagainya untuk memenuhi berbagai kebutuhan jasmani. Sedangkan kebutuhan rohani terabaikan. Padahal dalam beragama, perlu keseimbangan dengan kebutuhan rohani, kebutuhan batin sebagai manusia.
Baca juga: Lailatul Ijtima' PWNU Sumbar; Nahdliyin Jangan Berguru ke Mbah Google
"Untuk memenuhi makanan rohani, kita perlu mendekatkan diri kepada Sang Khalik, Allah Swt. Selain menjalankan ibadah sebagaimana yang diwajibkan, juga perlu berzikir, berdoa, membaca Yasinan, Tahlilan, tausyiah agama dan berbagi ilmu," kata Tan Gusli.
Dikatakan Tan Gusli, pada malam lailatul ijtima' ini, warga NU melakukan kegiatan zikir, berdoa, membaca Yasinan, Tahlilan, tausyiah agama dan berbagi ilmu.
Sehingga, warga nahdliyyin yang mengikutinya akan merasakan ketenangan dan kedamaian jiwa.
Usai mengikuti rangkaian Lailatul Ijtima', spontan jamaah masjid Al Hidayah yang mengikutinya, minta agenda tersebut bisa dilakukan secara rutin setiap bulannya.
Baca juga: NU Sumbar Minta PMII Padang Tingkatkan Pengkaderan
Atas kesepakatan jamaah dengan pengurus PWNU Sumbar, setiap Kamis malam minggu pertama, diadakan malam Lailatul Ijtima'.
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
- Debat Pamungkas Pilgub Sumbar Diwarnai Saling Sindir dan Isak Tangis
- Pemprov Sumbar Bangun Sinergisitas Pemungutan Opsen Pajak Daerah
- 202 Personel Protokol Ikuti Bimtek, Ini Arahan Andri Yulika
- Pemprov Sumbar akan Bangun Kantor MUI 5 Lantai, Telan Dana Rp24 Miliar