Korban Banjir Jorong Limpato Dibantu Sembako
PASAMAN BARAT (22/9/2022) - Hujan deras yang terjadi pada Rabu (21/9/2022) sore, menyebabkan meluapnya Batang Limpato dan beberapa sungai lainnya di Nagari Kajai, Kecamatan Talamau. Hujan deras tersebut, juga menyebabkan kerusakan dan menghanyutkan dua unit Rumah Hunian Sementara (Huntara) yang ada di Nagari Kajai.
Sebagai bentuk keprihatinan, Sekretaris Daerah Sekda Pasaman Barat, Hendra Putra bersama Kepala Dinas Sosial, Hermanto dan Perwakilan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pasbar, menyalurkan bantuan kepada korban banjir yang ada di Jorong Limpato, Nagari Kajai, Kecamatan Talamau itu, Kamis.
Turut hadir perwakilan Dinas Kesehatan, Damkar, Kabid IKP Dinas Kominfo, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Camat Talamau, Sekretaris Nagari Kajai, perangkat Nagari Kajai, dan stakeholder terkait lainnya.
Dikesempatan itu, Hendra Putra mengatakan turut berbela sungkawa atas bencana banjir yang terjadi di Jorong Limpato yang menyebabkan rusak dan hanyutnya Huntara milik Masril (34) dan M Randi (35).
Baca juga: Pendapatan Daerah Pasbar di Perubahan APBD 2024 Naik 2,37 Persen
Walaupun tidak banyak, Hendra Putra berharap, bantuan yang disalurkan dapat bermanfaat bagi korban bencana banjir.
"Semoga bantuan yang kami salurkan ini dapat bermanfaat bagi bapak dan ibu. Bantuan ini berupa beras, gula, selimut, minyak goreng, teh, makanan siap saji, perlengkapan bayi dan lainnya dan semoga dapat bermanfaat," harapnya.
"Jika ada lahan yang saat ini tersedia, kita akan berusaha membangun kembali rumah ini. Jika tidak, kita usahakan juga huntara milik bapak ibu," ucapnya.
Sekretaris Nagari Kajai, Oki Nofrizal menyebutkan, hujan deras yang menyebabkan banjir dan meluapnya Batang Limpato itu berdampak pada 50 KK. Selain kerusakan rumah, banjir tersebut juga berdampak pada musholla dan tumpukan lumpur di dalamnya.
Baca juga: 13 Perguruan Tinggi jadikan Pasbar Lokasi KKN-PPM, Ini Pesan Sekda
Pemerintah Nagari Kajai telah melakukan beberapa giat seperti pemantauan, pendataan hingga menjalin koordinasi dengan stakeholder terkait.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Kejari Pasbar Gelar Rakor Lintas Sektoral Bahas Rencana Pembaitan Imam Mahdi oleh 7 WNA di Lingkuang Aua Timur
- Lomba Nagari Percontohan Anti Korupsi, Tim Provinsi Nilai Nagari Kapa
- Dandim 0305 Pasaman Kunker ke Pemkab Pasbar, Ini Harapan Risnawanto
- DPRD Pasbar Gelar Rapat Paripurna dengan Agenda Nota Pengantar 2 Buah Ranperda
- Perangkat Nagari, Bamus Hingga Keltan di Pasbar akan Dibiayai jadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan