Festival Pesona Danau Maninjau Digelar, Ini Perlombaannya
AGAM (27/7/2022) - Kepala Dinas Pariwisata Sumbar, Luhur Budianda buka secara resmi Festival Pesona Danau Maninjau di Objek Wisata Linggai Park, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Agam, Rabu.
Pembukaan tersebut ditandai dengan pemukulan tambua tansa oleh Luhur Budianda, didampingi Bupati Agam, Andri Warman, Wakil Bupati Agam, Irwan Fikri, Ketua DPRD Agam, Novi Irwan dan lainnya.
Festival Pesona Danau Maninjau ini diisi dengan berbagai kegiatan, di antaranya Kejurda Paralayang, lomba vlog lintas wisata alam, parade jamba, penampilan kesenian, peragaan busana, penampilan kolaborasi musik tradisional.
Kemudian, lomba pasambahan, lomba nyanyi minang, lomba menggambar dan mewarnai tingkat TK se Agam, Fun Bike to Maninjau dan Touring Terios Club Indonesia, serta napak tilas jejak Buya Hamka dan penampilan kesenian 5 danau wilayah kerja Balai Pelestarian Nilai Budaya Sumbar.
Baca juga: Ketika Seniman Pemberontak Dirangkul Pemerintahan Mahyeldi-Audy
Pada kesempatan tersebut, Andri Warman mengungkapkan rasa bangga dan gembiranya atas terselenggaranya event ini. Karena, beberapa tahun belakangan kegiatan tidak bisa dilaksanakan dampak Covid19.
"Terimakasih saya ucapkan kepada seluruh pihak yang telah terlibat dalam menyukseskan penyelenggaraan kegiatan ini," ujarnya.
Menurutnya, Festival Pesona Danau Maninjau bukan hanya sekedar event biasa, tapi merupakan marwah daerah yang memiliki tuah.
"Festival ini memberikan persepsi bahwa Kawasan Danau Maninjau adalah wujud istimewa dari keindahan alam dan intelektualitas budaya yang melahirkan karakter wilayah personal," ujarnya.
Baca juga: Festival Pesona Danau Maninjau 2023 Ditabuh, Ini Rangkaian Kegiatan Hingga 3 September 2023
Dikatakan, rangkaian iven ini melahirkan sinergitas dan kolaborasi kegiatan yang sangat baik, yang perlu dijadikan pemikiran untuk menunjang program pemerintah, salah satunya bidang pariwisata.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Nagari Pagadih jadi Nominator 10 Terbaik ADWI Tahun 2024 Kategori Kelembagaan dan SDM
- Pokdarwis Sungai Batang Dilatih Pariwisata Ramah Muslim, Ini Harapan Pjs Bupati Agam
- 40 Pelaku Usaha Dibekali Pengetahuan tentang Pentingnya Kebersihan dalam Industri Pariwisata
- Nagari Pasia Laweh Miliki Museum Adat dan Kebudayaan, Ini Harapan Pjs Bupati
- Agam Usulkan Festival Rakik-rakik jadi Agenda KEN 2025