Bupati Agam Buka Musda Fokal IMM Agam-Bukittinggi
BUKITTINGGI (3/7/2022) - Bupati Agam, Andri Warman mempersilahkan anggota Forum Keluarga Alumni Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (Fokal IMM) Agam-Bukittinggi, menyalurkan ide demi pembangunan daerah kedepannya.
"Diharapkan Fokal IMM ini, dapat mendukung program dan pembangunan di daerah khususnya di Kabupaten Agam," harap Andri Warman saat menghadiri Musyawarah Daerah (Musda) Fokal IMM di Aula Prof Yunahar Ilyas, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat (UM Sumbar) Bukittinggi, Ahad.
Pada kesempatan tersebut, Andri Warman menjelaskan beberapa program strategis Pemkab Agam khususnya di bidang pendidikan.
"Semoga kedepannya, kita bisa bersama-sama dalam membangun dan memajukan Kabupaten Agam, khususnya di bidang pendidikan," harap dia.
Baca juga: Gafnel Dt Basa Pimpin FKDT Agam, Ini Pesan Bupati
Sementara, Ketua Panitia Kegiatan, Aulia Rahman mengatakan, selain Musda kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara alumni mahasiswa Muhammadiyah.
Dikatakan, Fokal IMM ini merupakan wadah bagi alumni mahasiswa muhammadiyah untuk menyalurkan ide dan gagasan dalam memajukan muhammadiyah kedepannya.
"Selain itu, Fokal IMM ini diharapkan kedepannya, dapat bekerja sama dengan pemerintah daerah dalam menyukseskan berbagai program, khususnya di bidang pendidikan," ujarnya. (kyo)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Pjs Wako Bukittinggi Bentuk Tim Khusus, Pelaku Judi Online jadi Target
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Gudang Penyimpanan Logistik Pemilihan Serentak 2024
- Pjs Wako Bukittinggi Terima 26 Sertifikat Tanah Aset Pemko dari BPN, Ini Tujuannya
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Pelaksanaan Gebyar Pelayanan Dukcapil Prima, Ini Arahannya
- Pakaian Anak Daro dan Marapulai Kurai serta Karupuak Sanjai Ditetapkan jadi WBTb Indonesia 2024