Materi tentang Pembiasaan Aktivitas Harian CJH Penting Disiapkan
BUKITTINGGI (11/5/2022) - Calon Jemaah Haji (CJH) dari berbagai status ekonomi, tentunya memiliki beragam kebiasaan sehari-hari. Misalnya kebiasaan di toilet, tentu tak sama orang ekonomi mapan dengan orang yang berekonomi menengah ke bawah.
Sementara, dilihat dari hotel-hotel akan tempatnya CJH menginap, rata-rata hotel berbintang dengan toilet yang mewah. Maka dari itu, kebiasaan CJH sewaktu di rumah ketika menggunakan toilet, perlu penyesuaian ketika di hotel.
"Perlu sekiranya dibuatkan materi pemberian pengetahuan saat CJH berada di hotel atau tempat lainnya ketika CJH berada di tanah suci Mekkah," ujar Wakil Wali Kota Bukittinggi, Marfendi saat mendampingi Anggota DPD RI dari daerah pemilihan Sumatera Barat, Muslim M Yatim saat berkunjung ke Kantor Kemenag Bukittinggi, Selasa.
Menurut Marfendi, dengan adanya materi ajar mengenai tentang tata cara berada di hotel, selain tentang tatacara melaksanakan ibadah haji akan memudahkan para CJH saat melaksanakan ibadah haji.
Baca juga: Pemko Bukittinggi Gelar Maulid Nabi Muhammad SAW, Berlapang Dada Disetiap Keadaan jadi Pesan
Muslim M Yatim mengakui hal itu. Ia mengatakan, sewaktu sebagai petugas pendamping haji, memang ada beragam hal perilaku CJH tak sema dengan yang lain.
"Salah satu contoh, saat berada di pesawat. Ada penggunaan toilet oleh CJH dengan cara jongkok yang seharusnya dilakukan dengan duduk. Memang ini beragam lantaran perbedaan kebiasaan," paparnya.
Menurut Muslim, kondisi seperti itu, kehadiran pendamping CJH sangat penting, yang bahkan perlu sekiranya pendamping bisa menguasai bahasa Arab.
Pada pertemuan itu, Muslim M Yatim yang juga dihadiri pejabat Dinas Kesehatan Bukittinggi, drg Salvi Raini, Kasi Haji Kemenag Bukittinggi, Tri Andriani beserta staf.
Baca juga: Wawako Bukittinggi Jamu Rombongan Bulan Sabit Merah dan USIM Negeri Sembilan
Dalam kesempatannya Tri Andriani mengatakan, di Kemenag pihaknya juga mengajari CJH bagaimana bisa lancar membaca Al Qur'an, selain tata cara haji dan tahapan pelaksanaan haji.
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Gudang Penyimpanan Logistik Pemilihan Serentak 2024
- Pjs Wako Bukittinggi Terima 26 Sertifikat Tanah Aset Pemko dari BPN, Ini Tujuannya
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Pelaksanaan Gebyar Pelayanan Dukcapil Prima, Ini Arahannya
- Pakaian Anak Daro dan Marapulai Kurai serta Karupuak Sanjai Ditetapkan jadi WBTb Indonesia 2024
- Kisah Pengabdian Petugas Kebersihan Jalan di Kawasan Belakang Balok, Sekolahkan Anak Hingga Sarjana