Mahyeldi Sarankan Kepala Dinas Banyak di Lapangan, Ini Alasannya

Kamis, 14 April 2022, 19:31 WIB | Kabar Daerah | Kab. Tanah Datar
Mahyeldi Sarankan Kepala Dinas Banyak di Lapangan, Ini Alasannya
Gubernur Sumbar, Mahyeldi saat memberikan sambutan pada acara Safari Ramadhan Pemprov Sumbar di Masjid Syuhada, Duo Baleh Koto, Nagari Tanjuang Alam, Kecamatan Tanjuang Baru, Rabu. (humas)

"Terima kasih untuk kunjungan dan dukungan Gubernur ke Tanah Datar. Semoga ini dapat merekatkan Pemprov, Pemkab, dan masyarakat Tanah Datar."

"Harapan, kami kunjungan ini dapat menjadi wadah menyerap aspirasi masyarakat guna dijadikan dasar dalam perumusan kebijakan pembangunan terkait Kabupaten Tanah Datar di tahun-tahun mendatang," tambah Mahyeldi.

Nursyirwan dikesempatan itu juga memaparkan visi dan misi, program, termasuk prestasi yang telah diperoleh Kabupaten Tanah Datar.

Baca juga: Mahyeldi Jalani Cuti Kampanye Pilkada, Fasilitas Dinas Diserahkan ke Plt Gubernur

"Pemkab memberi perhatian tinggi ke bidang agama. Misi kesatu kami yakni meningkatkan kehidupan beragama, salah satunya dengan memberikan insentif bagi guru TPA. Kami juga punya (program) Satu Rumah Satu Hafiz. Untuk Wisata, kami canangkan Satu Nagari Satu Event dan banyak lagi lainnya," papar dia.

Sebagaimana kunjungan Safari Ramadan sebelumnya, Mahyeldi mengakhiri sambutannya dengan penyaluran bantuan dengan nilai lebih dari Rp75 juta kepada Pengurus Masjid Syuhada yang terdiri dari Rp50 juta bantuan Pemprov, Rp10 juta bantuan PT Semen Padang, Rp10 juta bantuan Bank Nagari.

Juga ada Rp5 juta yang merupakan bantuan Komisaris Independen Bank Nagari, Manar Fuadi dan sejumlah al Quran dari Dinas Bina Marga Cipta Karya & Tata Ruang dan Kepala Wilayah Kementerian Agaman Sumbar.

Rangkaian Safari Ramadan di Masjid Syuhada ditutup dengan penandatangan prasasti peresmian masjid oleh Gubernur Sumbar. (humas)

Halaman:
1 2
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI