Kearifan Budaya Lokal Warnai Peringatan HPN 2022 di Polres Pasaman Barat

Rabu, 09 Februari 2022, 18:39 WIB | Kabar Daerah | Kab. Pasaman Barat
Kearifan Budaya Lokal Warnai Peringatan HPN 2022 di Polres Pasaman Barat
Kapolres Pasaman Barat, AKBP M Aries Purwanto peringati HPN 2022 yang jatuh pada 9 Februari, di Simpang Empat, Rabu. Perayaan ini dengan menampilkan kekayaan budaya Minang, memakai deta. (robbi irwan)
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

PASAMAN BARAT (9/2/2022) - Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2022 di Kabupaten Pasaman Barat, ditandai dengan pemotongan tumpeng di Polres Pasaman Barat, Rabu.

"Pemotongan tumpeng ini merupakan bentuk rasa syukur kita semua atas dedikasi pers dalam ikut serta mengawal dan mendukung pembangunan," kata Kapolres Pasaman Barat, AKBP M Aries Purwanto tentang HPN yang jatuh pada 9 Februari ini, di Simpang Empat, Rabu.

Menurutnya, acara syukuran ini merupakan upaya menjalin komunikasi dan silaturrahmi dengan berbagai media yang ada di Pasaman Barat.

Ia mengharapkan, dengan peringatan HPN 2022 ini, maka peran pers ke depannya lebih baik lagi. Selain itu, pengabdian terhadap masyarakat juga semakin tinggi sesuai tugas dan fungsi pers.

Baca juga: Ini Nomor Urut Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pasbar Pilkada Serentak 2024

"Jangan sampaikan berita bohong dan sajikan berita yang real dan mencerdaskan. Kemudian, mematuhi Kode Etik Jurnalistik (KEJ) yang ada," harapnya.

Pada acara syukuran itu wartawan yang ada juga memakai deta atau destar yang merupakan kain penutup kepala bagi kaum lelaki Minangkabau.

"Kita juga ingin melestarikan kearifan budaya lokal Minangkabu dengan memakai deta," katanya.

Salah seorang wartawan senior Pasaman Barat, Yulison mengapresiasi acara syukuran HPN yang diinisiator dan diadakan Polres Pasaman Barat.

Baca juga: Besok, Kemkominfo Bahas Etika Pelajar Era Dunia Digital Bersama Guru dan Pelajar Kabupaten Pasaman

"Ini sejarah bagi kami media atau wartawan di Pasaman Barat, baru kali ini Polres mengadakan syukuran HPN," katanya.

Halaman:

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN NOMOR URUT CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG 2024