Nevi Zuairina Distribusikan 8 Ambulance di Daerah Pemilihan
BUKITTINGGI (6/1/2022) - Anggota Komisi VI DPR RI, Hj Nevi Zuairina Prayitno, serahkan delapan unit mobil operasional ambulance rumah sakit dan yayasan sosial di Bukittinggi, Ahad pagi. Ambulance itu diperuntukkan pada sejumlah lembaga di 8 daerah di Sumbar.
"Mobil operasional ini, harus dilaporkan kegiatan operasionalnya tiap hari. Sehingga, bisa diketahui fungsi dan kegunaannya sehingga mobil itu terpantau tidak melayani pribadi. Namun, untuk melayani masyarakat di nagari atau kebutuhan yayasan," ucap Nevi usai penyerahan yang digelar di Istana Bung Hatta.
Dikatakan Nevi, mobil ambulance itu berasal dari CSR sejumlah erusahaan BUMN meliputi PT Bukit Asam (Persero), PT Semen Indonesia (Persero), PT Angkasa Pura II (Persero) dan PT Kimia Farma (Persero).
Mobil operasional itu secara simbolis diserahkan pada delapan lembaga dari 8 daerah di Sumbar yakni; Yayasan Mande di Padang Pariaman, Yayasan Ramadiyun (Padang Pariaman), Yayasan Almadani (Pasaman), Yayasan Auladi (Limapuluh Kota).
Selanjutnya, RSI Aisyiah (Pasbar), Yayasan Al Kahfi (Pasbar), Yayasan Al Waqaf (Lubuk Basung Agam) dan Yayasan Relindo (Padang). Ambulance tersebut, diharpakan bisa membantu melayani masyarakat hingga ke tingkat nagari di Sumbar bagian utara.
Menurut Nevi, agar ambulance operasional gratis ini dikenal masyarakat luas, membutuhkan pencantuman nomor kontak (call center) yang dipasang body atau kaca mobil. Sehingga, keberadaan mobil ini bisa membantu masyarakat yang membutuhkan secar optimal.
"Ambulance ini memiliki umur keekonomian minimal 12 tahun. Penerima bantuan, diharapkan bisa tetap menjaga sekaligus melakukan pemeliharaan secara terarut. Sehingga, amanah yang diserahkan ini bisa digunakan secara lebih masif," terangnya.
"Dalam mengoptimalkan keberadaan ambulance, perlu keikhlasan dalam membantu mansyarakat yang membutuhkan," tambahnya.
Baca juga: Nevi Zuairina Serahkan TJSL Semen Padang di 5 Titik
Usai penyerahan ambulance, juga dilakukan sarasehan dengan mengambil tema "Meningkatkan Pelayanan dan Etos Kerja Dimasa Pandemi," yang digelar Yayasan Mande Sumatera Barat. Sementara, tausyiah disampaikan Ustadz Asrizal, yang juga Anggota DPRD Agam. (vry)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Pjs Wako Bukittinggi Terima 26 Sertifikat Tanah Aset Pemko dari BPN, Ini Tujuannya
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Pelaksanaan Gebyar Pelayanan Dukcapil Prima, Ini Arahannya
- Pakaian Anak Daro dan Marapulai Kurai serta Karupuak Sanjai Ditetapkan jadi WBTb Indonesia 2024
- Kisah Pengabdian Petugas Kebersihan Jalan di Kawasan Belakang Balok, Sekolahkan Anak Hingga Sarjana
- Ratusan Personel Grib Jaya Bukittinggi Kawal Erman Safar-Heldo Aura di Debat Putaran II