Pucuk Adat Nagari Tuo Pariangan Bai'at Fauzi Bahar jadi Ketua LKAAM Sumbar
"Kehadiran LKAAM harus bisa jadi contoh ditengah-tengah masyarakat. Predikat datuk dan penghulu adalah predikat yang terhormat. Jangan sampai ada penghulu yang karena etikanya yang kurang baik, menjadi tidak dihormati anak kemenakan dan masyarakat," terangnya.
"LKAAM harus kaji dan menata ulang berbagai program agar bisa muncul lagi pemimpin-pemimpin dari Sumbar," tambah dia.
Secara khusus, Bachtiar juga menyampaikan apresiasi dan terimakasih atas dukungan dan fasilitas yang telah diberikan gubernur. Termasuk, keinginan gubernur untuk mempererat sinergitas ranah dengan rantau.
"Saya sering memperhatikan gubernur berpidato dalam berbagai kesempatan. Terakhir waktu pelantikan pengurus keluarga Agam di Pekanbaru, saya merasa harapan baru ada pada kita," kata Bachtiar.
Turut hadir, Mantan Ketua DPD RI, Irman Gusman, perwakilan Kemendagri, Hamdani, Wali Kota Padang Panjang, Fadly Amran, Wali Kota Solok, Zul Elfian, Bupati Pasaman Barat dan beberapa perwakilan bupati dan wali kota serta Forkopimda Sumbar.
Untuk posisi Wakil Ketua Umum 1, Syafrizal Ucok Dt Nan Batuah, Wakil Ketua Umum 2, Arkadius Dt Intan Bano dan Wakil Ketua Umum 3, Reflidon Dt Kayo.
Sementara, sebagai Ketua Harian, Amril Amir Dt Lelo Basa, dengan posisi Ketua 1 hingga ketua 11. Untuk Ketua 1, dijabat Laksamana Pertama TNI (Purn) Hargianto Dt Bagindo Malano Nan Hitam.
Selanjutnya, sebagai Sekretaris Umum, terpilih Jasman Rizal Dt Bandaro Bendang dan Bendahara Umum, Andree Algamar Dt Sangguno Dirajo. (kyo)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
- Debat Pamungkas Pilgub Sumbar Diwarnai Saling Sindir dan Isak Tangis
- Pemprov Sumbar Bangun Sinergisitas Pemungutan Opsen Pajak Daerah
- 202 Personel Protokol Ikuti Bimtek, Ini Arahan Andri Yulika
- Pemprov Sumbar akan Bangun Kantor MUI 5 Lantai, Telan Dana Rp24 Miliar