30 Personel Satpol PP BKO ke Pasar Raya
PADANG (19/1/2022) - Sebanyak 30 Orang personil Satpol PP di BKO-kan (bawah kendalo operasi) ke Pasar Raya Padang. Penyerahan personel penegak Perda tersebut, ditandai dalam apel penyerahan pasukan di halaman Kantor Dinas Perdagangan, Rabu.
Diharapkan, penempatan 30 orang personil Penegak Perda dapat menciptakan kondisi yang tertib, serta tertatanya para pedagang dengan baik, kondisi Pasar Raya yang sebagian wilayah terlihat semraut perlu penataan dan pembenahan.
"Penempatan personil di Pasar Raya adalah tugas mulia, karena dengan keberadaan mereka dapat menciptakan rasa aman dan nyaman, baik dari pengunjung maupun para pemilik toko," ungkap
Kasat Pol PP Padang, Mursalim.
Menurut Mursalim, sinergisitas personil Satpol PP dengan Trantib Pasar, akan membuat apa yang diharapkan bisa tercapai.
Baca juga: Ada 6 TPS Khusus di Pilkada Padang 2024, Juga Ada Tempat Tertentu, Ini Lokasinya
Mursalim berharap, Dinas Pasar membekali personilnya dengan pemetaan wilayah, mana yang boleh digunakan berjualan untuk PKL dan mana yang tidak.
Sementara itu, Kepala Dinas Perdagang, Andre Algamar mengatakan, penataan Pasar Raya Padang adalah salah satu program pemerintah kota Padang, dalam rangka menjadikan Pasar Raya Padang sebagai pasar perbelanjaan pasar modern.
Dengan adanya bantuan BKO Satpol PP tentu diharapkan Pasar Raya Padang terciptanya kondisi yang tertib dan tertata dengan baik. (vry)
Baca juga: Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- KPU Padang Gelar Simulasi Putung Suara, Pj Wako: Sempurnakan Kembali Potensi Kekurangan Pelaksanaan
- Reses Dapil, Albert Hendra Lukman Jemput Aspirasi Penerima KIP dan PIP di Kota Padang
- Warga Piai Tengah Minta M Iqra Chissa Perjuangkan Perbaikan Irigasi dan Jalan
- Tampung Aspirasi Warga Kecamatan Padang Timur, Muhidi Sarankan Ada Rembug Warga yang Bukan Musrenbang
- Hendri Septa-Hidayat Tawarkan Tiga Kartu Hebat di Pemilihan Serentak 2024, Ini Manfaatnya