Nurna Eva Karmila Berikan Tausyiah di Taklim RKI Kecamatan ABTB
BUKITTINGGI (15/1/2022) -- Kader perempuan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Bukittinggi yang tergabung dalam Rumah Keluarga Indonesia (RKI), menyelenggarakan kegiatan taklim untuk anggota perempuan PKS. Taklim ini diinisiasi RKI Kecamatan Aur Birugo Tigo Baleh (ABTB) dan diikuti puluhan orang.
Bertemakan Kokohkan Iman, Kuatkan Silaturahim bersama PKS, kegiatan yang diadakan secara rutin ini menampilkan narasumber, Nurna Eva Karmila yang merupakan istri wakil wali Kota Bukittinggi. Ketua GOW Bukittinggi tersebut, menyampaikan materi seputar keislaman pada peserta yang hadir.
Dalam ceramahnya, Eva mengajak seluruh anggota perempuan PKS untuk semakin mendekatkan diri dengan Allah. Beliau berujar, negeri ini akan mendapatkan keberkahan apabila insan yang ada didalamnya dekat dengan Allah.
"Mari ibuk-ibuk semua, kita mendekat pada Allah, perbaiki shalat dan maknai setiap doa yang kita munajatkan agar kita bisa mewujudkan negeri yang baldatun thayibatun warabbun ghafuur," ajak Eva dalam ceramahnya, Sabtu.
Baca juga: Mahasiswa Kepung DPRD Sumbar Tolak Rencana DPR RI Sahkan Perppu Pilkada Pasca Putusan MK
Politisi PKS tersebut juga tidak lupa mengingatkan peran anggota perempuan PKS sebagai ibu rumah tangga, yang memiliki posisi yang mulia di mata Allah. Jangan minder dengan profesi Ibu Rumah Tangga karena kedudukannya lebih mulia daripada bidadari syurga, apabila dijalani dengan keikhlasan.
Acara taklim ini dibuka Sekretaris PKS Bukittinggi, Muhammad Syafaat Putrasyah. Juga dihadiri Ketua BPKK Bukittinggi, Linda Wardiyanti beserta jajaran kepengurusan RKI Kecamatan ABTB. (ham)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Gudang Penyimpanan Logistik Pemilihan Serentak 2024
- Pjs Wako Bukittinggi Terima 26 Sertifikat Tanah Aset Pemko dari BPN, Ini Tujuannya
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Pelaksanaan Gebyar Pelayanan Dukcapil Prima, Ini Arahannya
- Pakaian Anak Daro dan Marapulai Kurai serta Karupuak Sanjai Ditetapkan jadi WBTb Indonesia 2024
- Kisah Pengabdian Petugas Kebersihan Jalan di Kawasan Belakang Balok, Sekolahkan Anak Hingga Sarjana