Marfendi Silaturahmi dengan Perantau Kurai di Jakarta dan Bodetabek
JAKARTA (13/10/2021) - Wakil Wali Kota Bukittinggi, Marfendi bersilaturahmi dengan Ikatan Keluarga Kurai (IKK) DKI Jakarta dan Bodetabek, di Jakarta Selatan, Rabu siang.
Kunjungan itu bertemu dengan Ketua IKK Jabodetabek, Amri zarman, sekretaris Joni Kusmadi dan bendahara serta ketua Persatuan Wanita Kurai (PWK) se-Jabodetabek.
"Kunjungan ini merupakan masukan luar biasa untuk kota Bukittinggi, bagaimana memposisikan adat di Nagari Kurai," ujar Marfendi.
Menurutnya, banyak hal yang bisa dilaksanakan antara Bukittinggi dengan orang rantau. Ikatan itu tidak bisa dilepaskan, sebab keluarga Kurai di rantau masih mempunyai keinginan untuk membangun Bukittinggi jauh lebih baik kedepan.
Baca juga: Pemko Bukittinggi Gelar Maulid Nabi Muhammad SAW, Berlapang Dada Disetiap Keadaan jadi Pesan
Dituturkannya, dalam beberapa tahun belakangan tidak berjalan efektif hubungan antara Kurai dengan rantau.
Kedepan, harap Marfendi, perlu dibangun dan dilanjutkan sehingga hubungan antara perantau Kurai dengan masyarakat saling berkolaborasi.
Di samping keluarga Kurai yang ada di rantau, memberikan masukan poin positif demi lebih baiknya kota Bukittinggi kedepan. (ham/rls)
Baca juga: Wawako Bukittinggi Jamu Rombongan Bulan Sabit Merah dan USIM Negeri Sembilan
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Gudang Penyimpanan Logistik Pemilihan Serentak 2024
- Pjs Wako Bukittinggi Terima 26 Sertifikat Tanah Aset Pemko dari BPN, Ini Tujuannya
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Pelaksanaan Gebyar Pelayanan Dukcapil Prima, Ini Arahannya
- Pakaian Anak Daro dan Marapulai Kurai serta Karupuak Sanjai Ditetapkan jadi WBTb Indonesia 2024
- Kisah Pengabdian Petugas Kebersihan Jalan di Kawasan Belakang Balok, Sekolahkan Anak Hingga Sarjana