Pasaman Barat Sudah Surplus Beras

Rabu, 15 September 2021, 22:34 WIB | Kabar Daerah | Kab. Pasaman Barat
Pasaman Barat Sudah Surplus Beras
Sekretaris DTPHP Pasbar, Dody San Ismail mengujicoba rice transplenter bantuan Kementerian Pertanian saat menghadiri acara turun ke sawah sekaligus syukuran bagi petani di Nagari Persiapan Bunuik, Kecamatan Kinali, Rabu. (robbi irwan)

Dodi menyebut target produksi pada tahun 2021 ini sudah mencapai 66 pesen atau 85. 000 ton/tahun dari target 130. 000 ton/tahun dua kali masa tanam (MT), dengan luas 8000 hektar di Pasaman Barat dengan daerah potensial, Talamau, Kinali, Ranah Batahan dan Gunung Tuleh.

"Kita optimistis, target itu tercapai sehingga kebutuhan beras daerah terpenuhi dan Pasaman Barat bisa terkenal keluar," kata Dody San.

Sementara, Gapoktan Bunuik Kinali, Syamsuri menyampaikan ucapan terima kasih pada Pemkab Pasaman Barat dan anggota DPRD, Dedi Lesmana atas perhatian dan bantuannya kepada petani Bunuik Kinali.

Baca juga: BUPATI PESSEL Serahkan Alsintan Jenis Pompa Air ke Masyarakat

Ia menambahkan, saat ini ada 300 hektar lahan pada Gapoktan Albasiko Bunuik Kinali, dengan jumlah petani sebanyak 600 orang, yang akan ditanam dengan variates infari 13.

Dia meminta anggota DPRD Dedi Lesmana dan Pemkab Pasbar, untuk membangunkan jalan usaha tani menuju areal pertanian Albasiko I dan kebutuhan petani lainnya, baik melalui APBD maupun Pokir DPRD.

Dedi Lesmana, anggota DPRD Pasaman Barat merasa berkewajiban untuk mengusulkan jalan usaha tani tersebut. Ia berjanji akan berjuang dan berkoordinasi dengan dinas terkait untuk memenuhi itu semua.

"Kalau tidak bisa dengan anggaran APBD, kita akan coba melalui APBN," kata Dedi. (pl1)

Halaman:
1 2
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI