Wabup Solsel Minta Pendistribusian Bantuan jadi Prioritas

Jumat, 29 November 2019, 18:03 WIB | Wisata | Kab. Solok Selatan
Wabup Solsel Minta Pendistribusian Bantuan jadi Prioritas
Wakil Bupati Solok Selatan, Abdul Rahman memeriksa kondisi distribusi logistik di posko utama bencana di Kantor Camat Sungai Pagu, Jumat (29/11/2019). (humas)

VALORAnews - Wakil Bupati Solok Selatan, Abdul Rahman melakukan pengecekan distribusi logistik ke posko utama bencana di Kantor Camat Sungai Pagu serta Kantor Wali Nagari Pakan Rabaa Timur, Jumat (29/11/2019).

Dalam kesempatan tersebut, Rahman menginstruksikan, penyaluran bantuan dapat dilaksanakan segera mungkin serta berhati-hati dalam penyalurannya, agar dapat didistribusikan dengan adil kepada para korban serta transparan dalam pertanggungjawaban nantinya.

Ia juga mengapresiasi atas dedikasi kerja dari para relawan yang, baik unsur kenagarian, jorong, masyarakat, PKH, TKSK, PSM, Unsur Kepolisian dan TNI, dan unsur lainnya yang turut dalam usaha pendistribusian bantuan tersebut.

Di hari yang sama, Rahman yang juga Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) Solok Selatan, menerima dan menyalurkan sejumlah bantuan dari PMI Sumbar. Ia juga mendampingi Wali Nagari, Nasril, ketika menerima bantuan dari SMAN 1 Solok Selatan, berupa sejumlah uang dan pakaian layak pakai. (rls)

Baca juga: DPRD Solsel Bahas Strategi Percepatan Pelaksanaan Tugas Legislasi dengan DPRD Sumbar jelang Akhir Masa Jabatan

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI