Kementrian Koperasi Bantu Pedagang Goa Batu Kapal
VALORAnews - Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Republik Indonesia membantu penataan pedagang kaki lima (PKL) di destinasi wisata Goa Batu Kapal di Kabupaten Solok Selatan.
"Bantuan yang diberikan berupa pembangunan shelter untuk 50 orang PKL di Goa Batu Kapal dengan anggaran Rp500 juta. Setelah selesai nantinya, akan dikelola Koperasi Mardilaras," kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi (Disperindagkop dan UKM) Solok Selatan, Budiman didampingi Azizah Mutia (Kepala Bidang Koperasi dan UKM), kemarin.
Dia mengatakan, bantuan yang diberikan ini bertujuan menambah bidang usaha koperasi sehingga mereka kuat dan terus berkembang.
Selain itu, katanya, Kementerian Koperasi dan UKM juga menyalurkan bantuan non fisik Rp444 juta untuk pelatihan bidang koperasi dan UKM.
Pelatihan yang diberikan berupa revitalisasi koperasi, kewirausahan, manajeman usaha koperasi, penyusunan laporan keuangan koperasi dan penguatan kelembagaan koperasi.
Khusus penyusunan laporan keuangan koperasi diarahkan menggunakan IT karena sekarang masih dilakukan secara manual.
"Bantuan pelatihan 75 persen untuk Koperasi dan 25 persen untuk UKM," ujarnya.
Dia berharap, pelatihan yang akan dilaksanakan bisa menguatkan koperasi yang ada di Solok Selatan. (rls)
Baca juga: Pemilu 2024 Ganggu Capaian Target Legislasi, Komisi 1 DPRD Solsel Konsultasi dengan DPRD Sumbar
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Peneliti dari 3 Perguruan Tinggi jadikan Nagari Lubuk Malako Prototype Desa Adat
- Ketua Dekranasda Solsel Resmikan Mitra Kerinci Galeri
- Mandabiah Kabau Nan Gadang, Khairunas: Pemkab Dukung Pelestarian Budaya
- Bupati Solsel Nilai BBI Bariang Cocok jadi Lokasi Wisata Edukasi
- Dekranasda Solsel Fasilitasi 70 Milenial Dilatih Desainer Andal