Fasilitas Pendukung Goa Batu Kapal Dibangun Senilai 2 Miliar

Kamis, 03 Oktober 2019, 19:08 WIB | Wisata | Kab. Solok Selatan
Fasilitas Pendukung Goa Batu Kapal Dibangun Senilai 2 Miliar
Fasilitas pendukung yang telah tuntas dikerjakan di objek wisaata Goa Batu Kapal (GBK) di Kecamatan Sangir Balai Janggo, Solsel. (humas)
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

VALORAnews -- Objek wisata Goa Batu Kapal (GBK) di Kecamatan Sangir Balai Janggo akan dilengkapi panggung kesenian, areal parkir, jembatan bridge work, mushala, toilet, kios oleh-oleh dan shelter atau lapak-lapak modern untuk puluhan pedagang kaki lima (PKL).

"Apa yang kami harapkan selama ini sudah terwujud. Semua ini dibangun Pemkab Solsel untuk memenuhi kebutuhan pengunjung," kata Camat Sangir Balai Janggo, Muslim, Selasa (1/10/2019).

Pembangunan sarana pendukung ini, dibayai melalui dana alokasi khusus (DAK) sebesar Rp2 miliar. Sarana penunjang ini, GBK segera jadi destinasi wisata pilihan wisatawan. Pada 2017 dan 2018, jumlah kunjungan wisatawan di objek wisata tersebut mencapai angka 28 ribu jiwa dan meningkat di 2019 hingga 35 ribu jiwa.

"Dibangunnya fasilitas penunjang ini, semoga peminat wisata ke lokasi ini terus bertambah setiap tahunnya," harap dia.

Baca juga: DPRD Solsel Bahas Strategi Percepatan Pelaksanaan Tugas Legislasi dengan DPRD Sumbar jelang Akhir Masa Jabatan

Terpisah, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Solok Selatan, Hari Trisna membenarkan kucuran anggaran DAK untuk pengembangan destinasi wisata Goa Batu Kapal sebesar R 1,5 miliar pada 2019 ini.

"Kegiatan paket penunjang wisata alam itu sedang dalam pengerjaan, seperti pembangunan panggung kesenian. Di panggung ini nantinya, kesenian daerah dapat ditampilkan terutama di setiap momen liburan sekolah dan lebaran," ungkapnya.

Kemudian, pembangunan mushala dianggap penting. Ketika masuk waktu shalat, pengunjung bisa memanfaatkan fasilitas tersebut. "Di samping itu, kita juga sedang membangun lokasi parkir, toilet dan jembatan bridge work penghubung gua satu dengan yang lainnya," tandasnya.

Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM Solok Selatan, Budiman menjelaskan, tahun ini melalui DAK sekitar Rp470 juta, juga dikuncurkan untuk pembangunan kios oleh-oleh, serta 50 unit shelter atau lapak-lapak bagi PKL.

Baca juga: Pemilu 2024 Ganggu Capaian Target Legislasi, Komisi 1 DPRD Solsel Konsultasi dengan DPRD Sumbar

"Jika dibangun kios oleh-oleh dan tempat berdagang harian PKL, maka ketersediaan buah tangan bagi pengunjung saat berwisata ke GBK bisa terpenuhi," katanya.

Halaman:
TANGGAPAN MASYARAKAT TENTANG CALON GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR PILKADA SERENTAK 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: