Pedagang Pasar Nagari Lubukaluang Rencanakan Demo ke PT KAI

Rabu, 18 September 2019, 09:41 WIB | Wisata | Kab. Padang Pariaman

VALORAnews - Pedagang Pasar Nagari Lubukaluang, akan menggelar aksi demonstrasi di Kantor PT KAI Sumbar, Rabu (18/9/2019) pagi ini. Sekitar seratusan pedagang yang tergabung dalam Forum Pedagang Pasar Los P akan menyampaikan aspirasinya ke kantor PT KAI Sumbar di kawasan Simpang Haru, Padang.

"Pedagang di Los P (jalur Kereta Api-red) Pasar Nagari Lubuk Alung, diminta untuk mengosongkan toko/kios dalam waktu dekat ini oleh PT KAI Wilayah Sumbar," ungkap Tim Advokasi Forum Pedagang Pasar Lubukaluang dari LBH Yayasan Asanusa, Fauzan SH didampingi Pria Madona SH seputar latarbelakang aksi demonstrasi ini.

Dikatakan Fauzan, dalam aksi ini, juga ikut sejumlah elemen masyarakat seperti Pergerakan Mahasiswa lslam Indonesia (PMII) Sumbar dan Ikatan Pedagang Pasar Tradisional Indonesia (IKAPPI).

"Sedikitnya, 100-an orang massa akan mengikuti aksi damai yang akan digelar di kantor PT KAI Wilayah Sumbar di Simpang Haru. Selain itu, kita berencana untuk menggelar aksi di kantor UPT Kereta Api Kemenhub RI, Jl Kartini, di kawasan Padang Pasir," terang Fauzan. (kyo)

Baca juga: PT KAI Inginkan Aset di Pasar Padang Luar Dikelola Satu Atap, Ini Kata Bupati Agam

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: