Investor Lirik Potensi Hotel di Dalam Area BIM, Dwi: Studi Kelayakan Tengah Dihitung

Selasa, 13 Agustus 2019, 16:22 WIB | Olahraga | Provinsi Sumatera Barat
Investor Lirik Potensi Hotel di Dalam Area BIM, Dwi: Studi Kelayakan Tengah Dihitung
GM Angkas Pura II (AP II) Cabang Bandara Internasional Minangkabau (BIM), Dwi Ananda Wicaksana dan jajaran, foto bersama anak yatim penerima santunan, saat perayaan HUT PT AP yang jatuh pada 13 Agustus. (veby rikiyanto/valoranews)

VALORAnews - GM Angkas Pura II (AP II) Cabang Bandara Internasional Minangkabau (BIM), Dwi Ananda Wicaksana mengatakan, meskipun traffic penerbangan mengalami penurunan, tapi untuk target pelayanan dan operasional AP II tidak mengalami perubahan.

"Kita mengusahakan target operasional pelayanan dan target capaian dapat terpenuhi meskipun sedang mengalami penurunan traffic penumpang," tutur Dwi di Padang, Selasa (13/8/2019).

Dikesempatan itu, ia juga menyerahkan secara simbolis santunan terhadap anak yatim di sekitar lingkungan BIM. Santunan ini diberikan dalam rangka memeriahkan HUT PT Angkasa Pura yang jatuh setiap 13 Agustus.

Dwi menambahkan, di era global saat ini, AP II secara koorporasi juga mengadakan lompatan lebih jauh. Jadi, saat ini tidak hanya mengandalkan pada traffic penumpang.

Baca juga: Koperasi jadi Pilar Utama Ekonomi Daerah

"Kita tengah menggandeng mitra bisnis untuk mengembangkan bisnis di luar core bisnis kita selama ini. Kita sedang menjajaki kemungkinan pembangunan hotel di area bandara. Saat ini, investor sedang melakukan studi terkait kemungkinan tersebut," tambah Dwi.

Selain itu, AP II juga sedang mengembangkan traffic penumpang dari luar negeri.

Untuk pembenahan ke dalam, AP II juga melakukan peningkatan terhadap SDM yang ada.

"Yang paling terlihat perubahannya adalah pada SDM AP II, sudah menginvestasikan anggaran cukup besar untuk meningkatkan keilmuan SDM, dengan menambah pendidikan (S2) serta mengikutkan mereka di berbagai kursus," pungkasnya. (vry)

Baca juga: 136 Kelompok Masyarakat Terima Hibah Rp5,93 MIliar dari Dinas Pangan Sumbar

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI