Perjuangan Jemaah BKMT Mencari Ilmu Difasilitasi Mobil oleh Bupati Solsel
Diharapkan, dengan dimulainya kabupaten Solsel menganggarkan bus BKMT dapat ditiru oleh kabupaten/kota lain, sehingga jemaah BKMT mudah untuk menghadiri wisata dakwah tiap bulannya.
Sementara itu, Ustad Masrizal Munaf dalam dakwahnya menyebutkan ada dua hal yang harus dijaga jangan sampai terjadi dalam kehidupan tiap muslim, yaitu suami sebagai pemimpin dalam rumah tangga jangan sampai menghancurkan rumah tangga.
"Tungkek jan sampai mambaok rabah," ungkapnya.
Baca juga: Jambore III BKMT Agam, Syifa Fauzia: Unik dan Kreatif
Selain itu, istri yang bekerja keras di luar rumah sehingga kewajibannya sebagai ibu rumah tangga terabaikan. "Yang kedua kiper maju," ungkapnya.
Dia mengatakan, tidak masalah apabila seorang istri bekerja tapi tetap harus menjaga dan tidak meninggalkan kewajibannya sebagai seorang istri bagi suami dan ibu dari anak-anaknya.
Pada kesempatan tabligh akbar tersebut, Kolonel (Inf) Chairul Mustafa, selaku Pejabat Perwakilan Kementriaan Pertahanaan Wilayah Sumbar, juga memberikan arahannya terkait pentingnya menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dari berbagai ancaman yang ada. (rls)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Peneliti dari 3 Perguruan Tinggi jadikan Nagari Lubuk Malako Prototype Desa Adat
- Ketua Dekranasda Solsel Resmikan Mitra Kerinci Galeri
- Mandabiah Kabau Nan Gadang, Khairunas: Pemkab Dukung Pelestarian Budaya
- Bupati Solsel Nilai BBI Bariang Cocok jadi Lokasi Wisata Edukasi
- Dekranasda Solsel Fasilitasi 70 Milenial Dilatih Desainer Andal