Peringatan Hari Korpri, Ini Pesan Sekda Solsel Bagi ASN
VALORAnews - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke-47 di Halaman Kantor Bupati Solok Selatan (Solsel) berjalan lancar dan hikmad, bertindak selaku inspektur upacara yaitu Sekretaris Daerah Solsel, Yulian Efi, pada Senin (3/12/2018).
Turut hadir dalam upacara tersebut, Asisten I, II, III, Kepala OPD serta ASN dilingkup Pemda Solsel. Pemandangan berbeda jelas terlihat saat upacara berlangsung, dimana ada beberapa ASN yang tidak memakai baju Korpri, melainkan baju kuning kaki sebagaimana biasa dipakai pada hari Senin.
Usai pelaksanaan upacara, Sekda pun mengumpulkan ASN tersebut dalam beberikan beberapa nasehat. Dalam nasehatnya, Yulian Efi mengatakan, sebagai seorang ASN, harus bangga dengan profesinya. Hal itu juga diaplikasikan dalam bentuk berpakaian, terutama pada upacara peringatan HUT Korpri.
Ia mengatakan, pada HUT Korpri ASN harus memakai baju kebesaran Korpri, karena itu bentuk kebanggaan sebagai seorang ASN.
Baca juga: Aneka Lomba dan Donor Darah Warnai HUT Korpri di Bukittinggi
Ia juga mengatakan, seorang ASN harus bersyukur karena banyak diluar sana yang ingin menjadi ASN namun belum ditakdirkan untuk menjadi ASN.
"Animo masyarakat untuk menjadi ASN sangat banyak, namun untuk mencari 200 orang melalui seleksi CPSN tahun ini saja susah untuk didapat, apalagi kita yang sudah menjadi ASN, banggalah kita jadi ASN," ungkapanya.
Ia mengatakan, sebagai salah satu kebanggan, ASN harus memakai baju Korpri pada hari-hari besar nasional, dan pada tanggal 17 setiap bulan.
Yulian Efi juga siap membelikan dasar baju Korpri, jika ada diantara ASN yang tidak memakai baju Korpri tersebut yang tidak memiliki baju Korpri.
Baca juga: Bukittinggi Gelar HUT Korpri Tahun 2023, Ini Harapan Sekda
"Baju korpri adalah kebanggan kita sebagai ASN, kalau tidak ada baju saya belikan dasar bajunya," ungkapnya tegas.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Peneliti dari 3 Perguruan Tinggi jadikan Nagari Lubuk Malako Prototype Desa Adat
- Ketua Dekranasda Solsel Resmikan Mitra Kerinci Galeri
- Mandabiah Kabau Nan Gadang, Khairunas: Pemkab Dukung Pelestarian Budaya
- Bupati Solsel Nilai BBI Bariang Cocok jadi Lokasi Wisata Edukasi
- Dekranasda Solsel Fasilitasi 70 Milenial Dilatih Desainer Andal