Satpol PP Padang Amankan Tenda, Meja dan Lapak PKL di Trotoar
VALORAnews - Pedagang Kaki Lima (PKL) yang berjualan di atas trotoar di sepanjang kawasan Pulau Karam, Olo Ladang, Veteran, Damar, Diponegoro dan Bundo Kandung, ditertibkan Satpol PP Padang, Kamis (8/11/2018).
Operasi penertiban yang dipimpin Kasat Pol PP Padang, Yadrison itu berjalan aman dan lancar. "Kita tidak melarang mereka berjualan. Silahkan berjualan, namun carilah tempat yang tidak melanggar," tegas Yadrison.
Dikatakan, penertiban ini bertujuan untuk menata Kota Padang yang lebih baik, mengingat semakin tingginya minat orang datang berkunjung ke ibu kota provinsi Sumbar ini. "Semakin banyak orang datang tentu perekonomian masyarakat semakin meningkat," ungkap Yadrison.
Sepanjang Kamis itu, petugas penegak Perda ini membongkar beberapa lapak dan tenda serta kursi milik PKL. Lalu, barang-barang itu diamankan ke Mako Satpol di Jl Tan Malaka Padang untuk kemudian jalani proses Tindak Pidana Ringan (Tipiring). (rls/vry)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Debat Pamungkas Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Berlangsung 3,5 Jam
- Reses Dapil Masa Sidang I ke Kecamatan Nanggalo, Evi Yandri Terima 30 Aspirasi Warga
- LUTD PLN, Wujudkan Mimpi Asmanidar 'Bertemu' Prabowo-Gibran
- Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan
- Kombes Ferry Harahap Wisuda Gelar Doktor Administrasi Publik, Ini Harapan Plt Gubernur Sumbar