Solsel Jadikan Nagari Dusun Tangah Kawasan Perkotaan Baru

Rabu, 31 Oktober 2018, 20:54 WIB | Wisata | Kab. Solok Selatan
Solsel Jadikan Nagari Dusun Tangah Kawasan Perkotaan Baru
Bupati Solok Selatan, Muzni Zakaria bersama Deputi Infrastruktur, Kemenko Maritim RI, Ridwan Djamaludin saat melakukan kunjungan ke lokasi pembangunan kawasab industri di Kecamatan Sangir Batang Hari pada akhir pekan lalu. (diky lesmana/valoranews)

VALORAnews - Pemerintah Kabupaten Solok Selatan berharap, selain pembangunan bandara dan jalan tembus Solok Selatan Dharmasraya, juga pembangunan kawasan industri pada lokasi Kawasan Perkotaan Baru (KPB) yang berada di Nagari Dusun Tangah, Kecamatan Sangir Batang Hari bisa segera terealisasi.

Bupati Solok Selatan, Muzni Zakaria mengatakan, untuk kawasan industri, setidaknya sudah ada 10 perusahaan yang mau bergabung.

"Solok Selatan kaya akan kandungan mineral. Sebelumnya sudah ada yang berproduksi di Sungai Kunyit tapi sekarang terhenti setelah ada larangan ekspor," terangnya.

"Dengan adanya kawasan industri, maka semua potensi mineral Solok Selatan bisa termanfaatkan," katanya.

Baca juga: DPRD Solsel Bahas Strategi Percepatan Pelaksanaan Tugas Legislasi dengan DPRD Sumbar jelang Akhir Masa Jabatan

Dengan dilakukannya peninjauan oleh Deputi Infrastuktur, Kementrian Koordinator Kemaritiman (Kemenko Maritim) RI pada akhir pekan lalu, membuka peluang untuk Solok Selatan sendiri.

Sebelumnya, Deputi Insfrastuktur, Kemenko Maritim, Ridwan Djamludin memgatakan, akan mendalami usulan yang diberikan oleh Pemkab Solok Selatan.

"Kita akan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk usulan ini," jelasnya. (dky)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI