Asnel Apresiasi Dzikir Akbar Peringati Hari Santri 2018
VALORAnews - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Padang, Asnel menyambut baik peringatan Hari Santri Nasional yang keempat tingkat Kota Padang.
Kegiatan yang digelar oleh jajaran Kementerian Agama (Kemenag) Kota Padang itu, dihiasi dengan Dzikir Akbar Istighatsah serta berbagai kegiatan keagamaan lainnya yang dipusatkan di Masjid Baiturrahmah Aie Pacah, Sabtu pagi (20/10/2018).
Asnel mengatakan, atas nama Pemerintah Kota Padang tentunya senantiasa berharap kepada seluruh pimpinan pesantren, pimpinan MTs yang dibawah jajaran Kemenag Kota Padang serta pihak lainnya yang memeriahkan Hari Santri Nasional tingkat Kota Padang.
"Kami berharap rangkaian kegiatan yang dilakukan dalam peringatan Hari Santri Nasional Keempat ini dapat berjalan lancar dengan sebaik-baiknya," harap Asnel.
Baca juga: Peringatan Hari Santri ke10 Tingkat Sumatera Barat, Ini Pesan Plt Gubernur
Dia memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya pada pesantren di Kota Padang yang berjumlah 14 unit tersebut. Karena telah melakukan pembinaan dan pendidikan agama Islam kepada para generasi muda.
"Para santriwan/santriwati merupakan generasi penerus bangsa dan Islam ke depan. Untuk itu mari kita sama-sama membimbing mereka, sehingga kelak sukses didunia dan diakhirat," imbuhnya.
Dikatakan Asnel, kegiatan memperingati Hari Santri Keempat ini dapat dimaknai untuk berbagai peningkatan dari tahun ke tahun.
"Baik dari kualitas santrinya maupun pendidikan yang diberikan," tukas Asnel. (rls/vry)
Baca juga: Hari Santri Nasional ke10, Cucun: Pendidikan Akhlak Ruh Pendidikan Islam
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- KPU Padang Gelar Simulasi Putung Suara, Pj Wako: Sempurnakan Kembali Potensi Kekurangan Pelaksanaan
- Reses Dapil, Albert Hendra Lukman Jemput Aspirasi Penerima KIP dan PIP di Kota Padang
- Warga Piai Tengah Minta M Iqra Chissa Perjuangkan Perbaikan Irigasi dan Jalan
- Tampung Aspirasi Warga Kecamatan Padang Timur, Muhidi Sarankan Ada Rembug Warga yang Bukan Musrenbang
- Hendri Septa-Hidayat Tawarkan Tiga Kartu Hebat di Pemilihan Serentak 2024, Ini Manfaatnya