Pengaspalan Jalan Nasional Surian-Kerinci Segera Dimulai
VALORAnews - Pada tahun 2018 ini, Pemerintah Pusat mengalokasikan dana Rp163 miliar untuk peningkatan jalan nasional ruas Surian-Kerinci yang melintasi Kabupaten Solok Selatan. Kegiatan ini, telah ditender dan segera dilaksanakan dalam waktu dekat.
"Berdasarkan informasi dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), anggaran Rp163 miliar tersebut tahun ini hanya Rp80 miliar dan sisanya dialokasikan pada 2019," kata Sekretaris Daerah Solok Selatan, Yulian Efi.
Diharapkan, masyarakat mendukung pembangunan yang dilakukan oleh pemerintah supaya berjalan lancar dan aman. Dukungan masyarakat katanya, bisa berupa mengikhlaskan lahan yang terkena dampak pembangunan.
"Kalau ada tanah masyarakat yang terkena dampak pembangunan, harus ikhlas sebagai bentuk dukungan terhadap pemerintah," ujarnya.
Menurutnya, tanpa dukungan masyarakat pembangunan yang dilakukan pemerintah tidak akan berjalan lancar.
"Pembangunan yang dilaksanakan untuk kebaikan masyarakat sehingga butuh dukungan masyarakat," pungkasnya. (rls)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Peneliti dari 3 Perguruan Tinggi jadikan Nagari Lubuk Malako Prototype Desa Adat
- Ketua Dekranasda Solsel Resmikan Mitra Kerinci Galeri
- Mandabiah Kabau Nan Gadang, Khairunas: Pemkab Dukung Pelestarian Budaya
- Bupati Solsel Nilai BBI Bariang Cocok jadi Lokasi Wisata Edukasi
- Dekranasda Solsel Fasilitasi 70 Milenial Dilatih Desainer Andal