Ganti Rugi Tanah Gunakan Jasa Apraisal, Wagub: Uang Langsung Masuk Rekening Pemilik

Senin, 28 Mei 2018, 21:03 WIB | Wisata | Kab. Solok Selatan
Ganti Rugi Tanah Gunakan Jasa Apraisal, Wagub: Uang Langsung Masuk Rekening Pemilik
Safari Ramadhan Wagub Sumbar, H.Nasrul Abit, ke Mesjid Baitul Hikmah, Durian Tarung, Sangir. Didampingi oleh Asisten Perekonomian Setdakab Solsel, H Epli Rahmat, Selasa (24/5/2018) lalu. (humas)
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

VALORAnews - Pemerintah Provinsi Sumatera Barat, meminta kepada masyarakat agar mendukung pemerintah dalan mempercepat pembangunan terutama dalam pembebasan lahan. Hal ini, masih banyak ditemukan di lapangan dalam pelaksanaan pembangunan terkendala pembebasan lahan.

Wakil Gubernur Sumatera Barat, Nasrul Abit saat kunjungannya ke Solok Selatan beberapa waktu lalu mengatakan, untuk saat ini ganti rugi tanah menggunakan apraisal bukan lagi berdasarkan NJOP. Jadi tidak akan ada lagi kecurangan dalam penggantian serta uangnya pun langsung ke rekening pemilik.

"Di Solok Selatan ini, juga ada proyek provinsi yang sampai sekarang masih terkendala pembebasan lahannya sehingga pengerjaannya belum juga selesai. Tepatnya, pembebasan jalan di Durian Tarung," katanya.

Menurutnya, kalau pembebasan tanah jalan Durian Tarung di Solok Selatan tahun ini tidak juga selesai, maka Pemprov tidak akan menganggarkannya lagi tahun depan. Pembebasan lahan jalan provinsi di Durian Tarung Solok Selatan, sudah sangat lama sekali dan belum juga selesai.

Baca juga: DPRD Solsel Bahas Strategi Percepatan Pelaksanaan Tugas Legislasi dengan DPRD Sumbar jelang Akhir Masa Jabatan

"Pemerintah daerah diminta datangi langsung pemilik lahan dan segera diselesaikan proses pembebasan lahannya sehingga tahun ini bisa diselesaikan pengerjaannya," katanya.

Pemerintah Kabupaten terus berkoordinasi dengan Pemprov agar pembebasan lahan bisa diselesaikan secepatnya. (rls)

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN NOMOR URUT CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG 2024