Wabup Solsel Inginkan Integrasi Kawasan Destinasi Wisata

Sabtu, 31 Maret 2018, 23:43 WIB | Wisata | Kab. Solok Selatan

VALORAnews - Pemerintah Kabupaten Solok Selatan, menargetkan destinasi wisata yang ada terintegrasi satu dengan yang lainnya. Hal ini dilakukan, agar seluruh destinasi wisata yang ada sama-sama memiliki peluang semakin populer.

Wakil Bupati Solok selatan, Abdul Rahman saat diwawancara awak media, Sabtu (31/3/2018) mengatakan, integrasi destinasi wisata ini sudah bisa dimulai dari saat ini. Agar satu destinasi wisata dengan destinasi lainnya saling mendukung.

"Upaya ini dilakukan karena, Solok Selatan memiliki banyak destinasi wisata. Baik destinasi wisata alam, budaya dan lain sebagainya," katanya.

Menurutnya, jika tidak dilakukan hal seperti ini. Hanya beberapa destinasi wisata saja yang akan dikenal. Sementara, masih banyak destinasi yang sangat luar biasa yang belum terjamah. Terutama, destinasi wisata alam.

Baca juga: DPRD Solsel Bahas Strategi Percepatan Pelaksanaan Tugas Legislasi dengan DPRD Sumbar jelang Akhir Masa Jabatan

"Sebagai contoh awal, kita akan integrasikan destinasi wisata yang di Wonorejo, Bangun Rejo hingga Camintoran," jelasnya.

Dalam waktu dekat, telah dilakukan pemetaan pada seluruh destinasi wisata yang ada di Solok Selatan. Dan diharapkan apa yang menjadi keinginan Pemkab Solok Selatan dapat terwujud. (dky)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI