Anita CT Takjub dengan Keindahan Arsitektur Rumah Gadang Solsel

Senin, 05 Maret 2018, 21:15 WIB | Wisata | Kab. Solok Selatan
Anita CT Takjub dengan Keindahan Arsitektur Rumah Gadang Solsel
Bupati Solok Selatan, Muzni Zakaria didampingi Ny. Suriati Muzni memberikan kenang-kenangan replika rumah gadang kepada Anita Chairul Tanjung sebagai pertanda telah berkunjung ke Kawasan Saribu Rumah Gadang (SRG), Senin (5/3/2018). (humas)

Anita berharap, masyarakat melestarikan adat dan budaya serta alam. Selain itu, tujuan kunjungan ke Solsel adalah dalam rangka eksplorasi keindahan alam dan budaya Nusantara.

"Saya ingin menulis buku mengenai keindahan alam Indonesia. Saya berharap, SRG tidak hanya nomor satu di Indonesia saja tapi, bisa jadi objek wisata nomor satu di tingkat Internasional," terang dia.

"Semoga proses restorasi kawasan SRG dari Kementrian PUPR cepat terealisasi, supaya segera bisa dinikmati oleh wisatawan Nusantara dan Mancanegara," harapnya.

Baca juga: Yayasan Tirto Utomo Bantu Revitalisasi 2 Unit Rumah Gadang di Solsel

Disebutkannya, Indonesia dibandingkan negara Asia lainnya, jauh lebih bagus bentangan alamnya. Sehingga, sudah layak untuk dikunjungi Wisman dan Wisnu. Di Asia Tenggara, seperti Thailand, kunjungan wisatawan pertahun mencapai 32 juta orang, Malaysia 26 juta dan Singapura 16 juta.

"Sementara, Indonesia hanya 12 juta. Jika dibandingkan luas, kita lebih luas daerahnya, saya melihat dari Solsel, potensi itu ada. Mohon maaf, jika dibandingkan di sana, saya lihat lebih bagus di sini. Kita punya Gunung Kerinci, sungai dan arsitektur SRG yang heritage," sebutnya.

Sementara, Bupati Solsel, Muzni Zakaria mengatakan pihaknya sangat terharu dengan kedatangan Anita CT.

"Rasanya, tidak yakin ibu Anita mau hadir. Caranya dengan masyarakat sangat membaur, tidak ada batas dengan masyarakat. Sayapun jadi kesulitan berkata karena saking bahagianya. Saya lihat tadi, siapapun yang mau berfoto tetap dipenuhi," ungkap Muzni.

"Kunjungan ini, membakar semangat saya untuk terus belajar dan belajar dalam mengembangkan pariwisata dan budaya di Solsel. Kedepan, kita juga berharap Pak Chairul Tanjung juga bisa berkunjung ke Solsel," tambah Muzni.

Muzni mengatakan, Solsel kembali mendapatkan berkah dari kunjungan Anita, setelah sebelumnya mendapatkan dukungan revitalisasi kawasan SRG dari Presiden Jokowi melalui kementerian PUPR dan meraih juara pertama dalam nominasi Anugerah Pesona Indonesia 2017.

"Alhamdulillah, ini berkah lagi dari Allah SWT melalui ibu Anita. Juga terimakasih dan apresiasi untuk pegiat wisata, Yulnofrins Napilus. Ini pertanda kita mau maju karena dapat dukungan dari beliau," katanya.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI