Afrizal Amir Terpilih Aklamasi Pimpin BWSS

Selasa, 23 Januari 2018, 00:55 WIB | Wisata | Kab. Solok Selatan
Afrizal Amir Terpilih Aklamasi Pimpin BWSS
Rapat persiapan pembentukan Balai Wartawan Solok Selatan (BWSS) yang sekaligus dirangkai dengan pemilihan ketua, Senin (22/1/2018). (diky lesmana/valoranews)

ALORAnews - Jurnalis Harian Umum Singgalang, Afrizal Amir, terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Balai Wartawan Solok Selatan (BWSS), dalam pemilihan yang digelar Senin (22/1/2018). Pemilihan ini sekaligus mendeklarasikan pembentukan BWSS di Solsel.

Ketua Pelaksana pembentukan BWSS, Kamisrial didampingi Sekretaris, Rivo Rinaldi mengatakan, pembentukan BWSS ini merupakan sebuah keinginan dari para jurmalis yang bertugas di Solok Selatan.

"BWSS ini dibentuk merupakan sebuah wadah bersama untuk bisa menyuarakan aspirasi para jurnalis yang ada di Solok Selatan tanpa terkecuali," katanya.

Menurutnya, wadah ini didirikan bukan sebagai organisasi tandingan atau pun organisasi pencitraan. Malainkan, wadah berhimpun bersama seluruh jurnalis yang bertugas di Solok Selatan. Baik dari media cetak, elektronik maupun media online.

Baca juga: DPRD Solsel Bahas Strategi Percepatan Pelaksanaan Tugas Legislasi dengan DPRD Sumbar jelang Akhir Masa Jabatan

"Siapa pun asalkan sebagai jurnalis aktif dan bertugas di Solok Selatan boleh begabung. Maupun bagi mereka yang terhimpun di organisasi kewartawanan seperti, PWI, IJTI, AJI dan lainnya," jelas pria yang biasa disapa Kaka ini.

Tidak ada perbedaan dalam BWSS ini,lanjutnya, semua boleh bergabung. Organisasi ini merupakan wadah kebersamaan.

"Di BWSS ini nantinya, akan kita jadikan sebagai wadah sosial, kontrol hingga bantuan hukum kepada jurnalis yang terkait masalah dalam tugasnya," katanya.

Sementara itu, Ketua terpilih, Afrizal Amir mengatakan, dirinya akan bekerja dengan baik sesuai amanah yang diberikan rekan-rekan jurnalis kepadanya.

Baca juga: Pemilu 2024 Ganggu Capaian Target Legislasi, Komisi 1 DPRD Solsel Konsultasi dengan DPRD Sumbar

"Kami juga berharap dukungan dari kawan-kawan dalam menjalankan organisasi ini. Mari kita rapatkan barisan dan jangan ada perbedaan di antara kita sesama jurnalis," katanya.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI