Produksi Telur Itik di Pessel 13,5 Juta Butir per Tahun
VALORAews - Produksi telur itik di Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), mencapai 13,5 juta butir per tahun. Besaran jumlah tersebut berdasarkan data BPS tahun 2017 (dirangkum dari data pihak Dinas Peternakan 2016), yang mencatatkan angka produksi 845.734 kilogram.
Kalau diilustrasikan berdasarkan hitungan berat 1 kilogram sebanyak 16 butir, total jumlah diperoleh 13.531.744 butir telur.
Jumlah produksi ini juga terlihat naik dari tahun sebelumnya (2015), yang hanya 674.520 kilogram atau setara 10.792.320 butir. Kenaikannya cukup signifikan (2015-2016) yakni 171.214 kilogram/setara 2.739.424 butir.
Di sisi populasi, jumlah ternak unggas jenis itik ini juga terlihat meningkat. Dari 147.921 ekor di 2015, bertambah menjadi 154.050 ekor di tahun 2016, alias terjadi penambahan sebanyak 6.129 ekor.
Baca juga: PILKADA 2024, BAWASLU: Awasi Ketat Distribusi Surat C Pemberitahuan ke Pemilih
Kepala Dinas Peternakan Kabupaten Pessel, Hazrita menyebut, telur itik termasuk salah satu produksi andalan di daerah tersebut.
"Telur itik salah satu produksi andalan kita (Pessel), selain telur-telur unggas lain," katanya, Selasa (16/1/2018) di Painan.
Berbagai upaya peningkatan jumlah produksi, terang Hazrita, terus digiatkan. Salah satunya merangkul beberapa kelompok peternak khusus penangkar itik petelur.
"Selain itu, kita juga akan melakukan program pembudidayaan untuk jenis itik bayang, yang notabene unggas kategori Plasma Nutfah (unggas asli) asal Pesisir Selatan," jelasnya.
Baca juga: PILKADA PESSEL 2024: Cawabup Nasta Oktavian Dilaporkan ke Polisi dan Bawaslu
Upiak, penjual telur di pasar Inpres Painan menyebut, harga jual serta pembeli cukup memuaskan sejak dua bulan terakhir.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Mahyeldi Perintahkan Cabdin Gelar Turnamen Sepak Bola, Juara I Diikutkan Piala Gubernur di Tahun 2024
- KEMPO: Atlet Pessel Sabet 6 Medali di Kejurda Walikota Cup Solok
- KEMPO: 20 Kensi Pessel Siap Bertarung di Kejurda Shorinji Walikota Cup Solok
- Kejurnas Dayung 2022: Siti Hasanah Sabet Posisi 3 Kelas Rowing 2.000 Meter
- Golkar Pessel Bergerak Bersama Masyarakat di Acara Jalan Santai
Pjs Bupati Agam jadi Instruktur Olahraga Rabu Pagi, Ini Pesannya
Olahraga - 20 November 2024
Ribuan Warga Padang Ikuti Senam Golkar Bersatu di GOR Agus Salim
Olahraga - 16 November 2024
Sumbar Kirim 170 Anggota Ikuti Pra-Popnas, Ini Pesan Audy Joinaldy
Olahraga - 10 November 2024