Kawasan Gunung Padang Ditawarkan ke 378 Investor Asing

Sabtu, 14 Oktober 2017, 17:16 WIB | News | Kota Padang
Kawasan Gunung Padang Ditawarkan ke 378 Investor Asing
Foto udara kawasan Gunung Padang.

VALORAnews - Gunung Padang yang disebut sebagai Kawasan Wisata Terpadu (KWT) Gunung Padang, akan ditawarkan pada peserta Region Invesment Forum (RIF) yang diselenggarakan di Padang, 15-16 Oktober 2017 ini.

Deputi Bidang Promosi Penanaman Modal, Badan Kordinasi Penanaman Modal, Himawan Hariyoga mengatakan, tidak saja kawasan Gunung Padang yang ditawarkan, tetapi juga Kawasan Mandeh dan sejumlah destinasi wisata lainnya di Indonesia.

"Para investor yang akan hadir sudah konfirmasi dengan kami," katanya.

Himawan Hariyoga menyebut, jumlah investor yang hadir cukup banyak. Yakni 378 pengusaha dari sejumlah negara.

Baca juga: Andree Algamar Dilantik jadi Pj Walikota Padang, Mahyeldi: Selesaikan Permasalahan Masyarakat

"Mereka berasal dari Australia, Singapura, Kanada, Inggris, Spanyol, Luxemburg, Tiongkok, Taiwan, Rusia, Uni Emirat Arab, Yaman, India dan Mauritius," ungkapnya.

Agenda pertemuan RIF nanti membahas investasi di bidang pariwisata. Delapan destinasi wisata di Indonesia ditawarkan ke seluruh investor itu. Selain Gunung Padang dan Mandeh, juga kawasan Danau Toba, Kawasan Gunung Bromo, Kawasan Borobudur, Kawasan Tanjung Kelayang, Kawasan Tanjung Lesung dan Kawasan Kepulauan Seribu.

"Selain fokus pada investasi bidang perhotelan, juga akan dibahas kemungkinan investasi di sektor infrastruktur pariwisata seperti jalan dan jembatan," tukasnya. (rls/vri)

Baca juga: Pindah Partai di Pemilu 2024, Dua Anggota PAW DPRD Padang dari Partai Berkarya Dilantik

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: