50 Ton Sampah Berpotensi Menumpuk di Pantai Muaro Lasak Setiap Kali Hujan Lebat
VALORAnews - Wakil Walikota Padang, Emzalmi Si meninjau pengerukan sampah di pantai Muaro Lasak, Kamis (12/10/2017). Tumpukan sampah di pantai tersebut akibat hujan deras yang melanda Kota Padang tiga hari belakangan.
Di kesempatan itu, Emzalmi mengatakan, sampah-sampah tersebut terbawa arus sungai yang bermuara di pantai Padang.
"Terdapat sekitar 50 ton tumpukan sampah yang ada disini. Kami bekerja sama dengan PT. Utama Karya dan meminjam alat berat mereka dalam pengerukan ini," ungkapnya.
Emzalmi menambahkan, ada lima besar sungai besar di Kota Padang yang membutuhkan penghambat sampah agar bisa menahan pergerakan sampah.
Baca juga: Jelang Idul Adha, Warga RT 07 Kelurahan Surau Gadang Bersihkan Komplek dari Sampah Kiriman
"Kita membutuhkan jaring besar yang berfungsi sebagai penghambat sampah, sehingga kita dapat mengumpulkan sampah yang hanyut dari hulu," tambahnya lagi.
Emzalmi juga mengimbau masyarakat, tetap menjaga budaya hidup bersih dan tidak membuang sampah ke sungai. "Penumpukan sampah di pantai juga menyebabkan tersumbatnya aliran air yang berakibat terjadinya banjir. Untuk itu, kita jangan sampai ada yang membuang sampah ke sungai," ujar Emzalmi. (rls/vri)
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Debat Pamungkas Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Berlangsung 3,5 Jam
- Reses Dapil Masa Sidang I ke Kecamatan Nanggalo, Evi Yandri Terima 30 Aspirasi Warga
- LUTD PLN, Wujudkan Mimpi Asmanidar 'Bertemu' Prabowo-Gibran
- Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan
- Kombes Ferry Harahap Wisuda Gelar Doktor Administrasi Publik, Ini Harapan Plt Gubernur Sumbar