Status Tanah di Empat Titik Jalur Bypass Rampung
VALORAnews - Pengerjaan jalur Bypass Padang, terus dikebut kontraktor PT Kyeryong Yala. Pengerukan dan penimbunan di sejumlah titik terus dikebut perusahaan asal Korea Selatan itu.
"Hingga Minggu (5/2/2017), empat titik sudah dilakukan penimbunan. Pihak kontraktor memastikan keempat titik tersebut selesai ditimbun," ujar Kepala Kesbangpol Kota Padang, Mursalim.
Pengerjaan pengerukan dan penimbunan di empat titik dilakukan sejak Rabu (1/2/2017) lalu. Empat titik itu berada di Kecamatan Kuranji.
"Pengerukan dan penimbunan dilakukan di atas tanah bekas milik Waen, Munaf dan Oyong Liza serta milik Syamsir dan milik Syamsimar," ujar Mursalim.
Baca juga: Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
Setelah itu, dipastikan alat berat bergerak ke titik lain. Rencananya, Senin (6/2/2017) ini alat berat beserta tim menuju arah Simpang Balai Baru, Kuranji.
"Alat berat mengeruk dan menimbun tanah bekas milik Zakaria Abdullah," sebut mantan Kabag Humas ini.
Di hari yang sama, kontraktor juga melakukan pengerukan dan penimbunan di seberang jalan depan kantor Baznas Kota Padang. Dengan selesainya kedua titik itu, nantinya dipastikan jalur Padang Bypass di Kecamatan Kuranji selesai dilakukan penimbunan untuk kemudian dapat diaspal.
Setelah selesai di Kecamatan Kuranji, kontraktor beserta alat berat menuju Kecamatan Pauh. Alat berat melakukan pengerjaan di titik yang belum dikeruk dan ditimbun."Setelah di Kuranji, alat berat bergerak ke arah Pauh dan diakhiri di Kecamatan Koto Tangah," papar Mursalim.
Baca juga: Ketua DPRD Sumbar Ingatkan Siswa SMAN 16 Padang Jauhi Tawuran, Narkoba dan Pergaulan Bebas
Diketahui, pengerjaan jalur Padang Bypass ditenggat hingga 27 Februari 2017. Mulai 1 Februari lalu Pemerintah Kota Padang beserta tim, turun melakukan pengawalan terhadap 21 titik yang masih terbengkalai.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Debat Pamungkas Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Berlangsung 3,5 Jam
- Reses Dapil Masa Sidang I ke Kecamatan Nanggalo, Evi Yandri Terima 30 Aspirasi Warga
- LUTD PLN, Wujudkan Mimpi Asmanidar 'Bertemu' Prabowo-Gibran
- Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan
- Kombes Ferry Harahap Wisuda Gelar Doktor Administrasi Publik, Ini Harapan Plt Gubernur Sumbar