Kejuaraan Bela Diri Militer Yong Moodo Korem 032/WBR Ditutup
VALORAnews - Kejuaraan bela diri militer (BDM) Yong Moodo tingkat Korem 032/Wirabraja 2016, yang digelar di lapangan tenis indoor Korem 032/Wirabraja, ditutup dan berlangsung sukses, Jumat (30/12/2016). Iven yang digelar dua hari itu, diakhiri dengan penyerahan piala dan piagam penghargaan serta uang pembinaan bagi prajurit yang berhasil jadi pemenang.
"Perlombaan bela diri militer Yong Moodo, merupakan salah satu wahana bagi prajurit jajaran Korem 032/Wirabraja, untuk berinteraksi dan berbagi pengetahuan serta pengalaman dalam konteks membangun profesionalitas keprajuritan khususnya di bidang bela diri militer Yong Moodo," ungkap Danrem 032/WBR, Brigjen TNI Bakti Agus Fadjari, dalam siaran pers yang diterima.
Brgijen Bakti Agus berharap, para pemenang dapat mempertahankan prestasi. Dia juga mengucapkan selamat pada atlet yang telah menunjukkan prestasi terbaik pada kejuaraan bela diri militer Yong Moodo. "Prestasi yang diraih pada kejuaraan ini, harus bisa dipertahankan dan dibuktikan pada iven kejuaraan yang lebih tinggi," terangnya.
Bagi juara, Brigjen Bakti Agus menyerahkan uang pembinaan. Untuk juara I mendapat Rp1 juta, juara II Rp750 ribu dan juara III sebesar Rp500 ribu. Untuk juara class -60 diraih Prada Yanuarius dari Yonif 133/YS, juara 2 Pratu Feri Ardiasyah dari Yonif 133/YS dan juara 3 Prada Ade Kurnia juga dari Yonif 133/YS.
Baca juga: Prajurit Yonif 131 dan 133 Ikuti Ujian Kenaikan Tingkat Yongmoodo
Juara 1 class -65 diraih Pratu Slamet dari Yonif 133/YS, juara 2 Pratu Jeni Marif dari Yonif 133/YS dan juara 3 Prada Candra Saputra. Juara 1 class -70 diraih oleh Pratu Wahyu Aprian dari Yonif 133/YS, juara 2 Jhoni BP dari Zipur 2 dan juara 3 Serda Marto Friski dari Zipur 2.
Sedangkan untuk juara 1 class -75 diraih Serda Rahmadi dari Yonif 133/YS, juara 2 Pratu Dendi Frastio dari Yonif 133/YS dan juara 3 Pratu Irfan R dari Yonif 133/YS.
Penutupan kejuaraan BDM Yong Moodo tingkat Korem 032/Wirabraja ini juga dihadiri Kasrem, para Kasi, Dandim, Kabalak serta para tim oficial dan atlet jajaran Korem. (rls/vri)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- WI Sumbar Satu Suara Mendukung: Agus "Abien" Suardi Terpilih Aklamasi di Ajang Musprovlub KONI Sumbar
- Tiga Tim Siap Saling Kalahkan di Friendly Cup Satnite
- Lapas Perempuan Padang Gelar Turnamen Badminton Antarpegawai
- Balari Malam Meriahkan Hari Jadi Media Online Topsatu
- Rakyat Sumbar Futsal Cup I Ditabuh, Siapkan Klub Futsal Sekolahmu
Nonton Piala Dunia Gratis, Ini Link Yalla Shoot Tanpa Blokir
Sport - 27 November 2022
Ini 8 Saluran Nonton Live Streaming Piala Dunia 2022
Sport - 24 November 2022