Pemuda Nanggalo Gelar Festival Anak Nagari, Wahyu: Ini Wujud Harmonisasi
VALORAnews - Kampung Pagang Dalam, Kelurahan Kurao Pagang, Kecamatan Nanggalo biasanya sepi-sepi saja. Namun, Sabtu (10/12/2016), kampung itu sejak pagi sudah diramaikan orang memasak lamang, menampi beras dan mengukur kelapa ala tradisional.
Kemeriahan semakin terasa, saat Wakil Ketua DPRD Padang, Wahyu Iramana Putra, Camat Nanggalo Teddy Antonius, Ketua Karang Taruna Nanggalo dan Ketua KNPI serta tokoh masyarakat, ikut lomba menampi beras dan mengukur kelapa. Suasana dimeriahkan juga dengan iringan musik yang membuat semua peserta turut menari.
Wahyu Iramana Putra menyebut, kegiatan ini sebagai ajang menciptakan harmonisasi dan menjalin komunikasi antar elemen masyarakat. Dimana, harmonisasi dan komunikasi yang baik akan menjadi modal dalam pembangunan.
"Harmonisasi penting diciptakan karena program pemerintah yang bagus tidak akan berhasil tanpa dukungan warga yang kompak dan harmonis," kata politisi Partai Golkar itu dalam sambutannya.
Baca juga: Bhabinkamtibmas Kelurahan Surau Gadang Ingatkan Bahaya 3C di SDN 10
Ia mengapresiasi tokoh pemuda setempat, yang telah memprakarsai diadakannya festival tersebut. Tanpa prakarsa pemuda yang didukung camat dan lurah serta elemen masyarakat lainnya, Kampung Pagang Dalam tidak akan seramai sekarang.
Senada, Camat Teddy Antonius memaparkan, peran pemuda yang tergabung di KNPI dan Karang Taruna. Ia menyebut, Muhammad Firmansyah, seorang pemuda asal Kampung Pagang Dalam yang gigih membangkitkan semangat warga, untuk memajukan wilayah yang dulunya bisa dikatakan terisolir karena minimnya infrastruktur dan akses jalan.
"Hari ini bisa dilihat, akses jalan dan jembatan ke Pagang Dalam sudah layak sebagaimana harapan masyarakat terhadap pemerintah. Saudara Firman sudah gigih menyuarakan ini lewat anggota legislatif maupun Pemko," ujarnya.
Sementara, Muhammad Firmansyah selaku panitia pelaksana mengatakan, apa yang diperbuatnya adalah untuk kemajuan masyarakat Nanggalo, khususnya Kurao Pagang. Ia hanya berbuat sesuai dengan kemampuannya sembari membangkitkan kesadaran warga untuk menjaga persatuan dan mendukung pembangunan.
Baca juga: Camat Nanggalo Resmikan Bank Sampah Permata, Bumi Itu Amanah yang harus Dijaga
"Semua sesuai kemampuan saya yang didukung oleh warga untuk pembangunan dan kemajuan bersama," kata jebolan Pondok Pesantren Modern Gontor itu.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan
- Kombes Ferry Harahap Wisuda Gelar Doktor Administrasi Publik, Ini Harapan Plt Gubernur Sumbar
- FWP dan KPU Padang Kupas Perbedaan Informasi Pilkada 2024 di Sosmed dan Media Massa Bersama Ahli Pers Dewan Pers
- KPU Padang Gelar Pencabutan Nomor Urut; Fadli-Maigus No 1, Iqbal-Amasrul No 2 dan Hendri-Hidayat No 3
- 10 Anak Terlibat Peredaran Narkoba di Padang Selang 3 Bulan Terakhir