Padang Ikut Berduka atas Gempa Aceh

Jumat, 09 Desember 2016, 02:42 WIB | News | Kota Padang
Padang Ikut Berduka atas Gempa Aceh
Ilustrasi.

VALORAnews - Musibah gempa di Aceh mengundang duka seluruh daerah di Indonesia. Termasuk Kota Padang. Gempa ini melanda Kabupaten Pidie Jaya, Provinsi Aceh, Rabu (7/12/2016) subuh sekira pukul 05.03 WIB. Gempa berkekuatan 6,4 SR itu mengejutkan warga sekitar. Ratusan bangunan rusak berat, puluhan jiwa menjadi korban.

"Walikota beserta masyarakat Kota Padang ikut berduka atas musibah gempa yang terjadi di Aceh. Semoga Allah SWT memberi kesabaran bagi kita semua," ungkap Walikota Padang, H Mahyeldi Dt Marajo, Rabu (7/12/2016).

Disebutkan, pihaknya akan mengumpulkan bantuan untuk saudara yang terkena musibah di Aceh. Mahyeldi meminta Bagian Kesra Setdako Padang untuk segera memobilisasi pengumpulan bantuan bagi korban gempa.

"Kabag Kesra kita minta untuk memobilisasi pengumpulan bantuan melalui pegawai setiap SKPD dan mengirim surat ke masjid-masjid agar di hari Jum'at untuk mengumpulkan infaq bantuan," ucap Mahyeldi.

Baca juga: Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan

Mahyeldi juga mengajak warga Kota Padang untuk mendoakan korban gempa di Aceh. "Termasuk menggalang bantuan," ujarnya. (rls/kyo)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI