Tingkatkan Fungsi Perpustakaan di Sekolah
VALORAnews -- Menambah dan meningkatkan pengetahuan teknis bagi pengelolaan perpustakaan sekolah di Kota Padang, Kantor Arsip, Perpustakaan dan Dokumentasi mengadakan Bimbingan Teknis (Bimtek) yang diikuti para pengelola perpustakaan sekolah tingkat SD se-Kota Padang.
Bimtek tersebut dibuka Asisten III Setdako, Corri Saidan, Senin (24/10/2016). Corri menyampaikan, perpustakaan punya peran strategis dan penting, dalam menyukseskan program pendidikan. Sebagaimana perpustakaan yang ada di sekolah-sekolah di lingkungan Pemerintah Kota Padang berada di bawah pembinaan Kantor Arsip, Perpustakaan dan Dokumentasi.
"Setiap sekolah yang memiliki perpustakaan diperlukan tenaga pengelola berkualitas, sehingga dapat mengelola dan menfungsikan perpustakaannya dengan baik dan benar," sebut Corri sewaktu membuka Bimtek.
Dikatakan Corri, ia pun berharap pengelolaan perpustakaan yang ada di tiap-tiap sekolah dapat semakin meningkat ke depan. Apalagi dengan adanya dibentuk Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang baru berdasarkan PP No 18 Tahun 2016. Dengan itu Kantor Arsip, Perpustakaan dan Dokumentasi akan jadi Dinas nantinya.
Baca juga: Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
"Semoga dengan itu, kebijakan-kebijakan yang disusun nanti akan lebih mendukung pada peningkatan sarana dan prasarana perpustakaan disertai peningkatan kemampuan SDM pengelola perpustakaan. Sehingga akan terbangunnya perpustakaan di tiap-tiap sekolah yang betul-betul bisa memberikan akses kepada peningkatan informasi dan teknologi bagi murid," harap Corri yang dalam Bimtek tersebut juga ditunjuk jadi narasumber. (vri/rls)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- KPU Padang Gelar Simulasi Putung Suara, Pj Wako: Sempurnakan Kembali Potensi Kekurangan Pelaksanaan
- Reses Dapil, Albert Hendra Lukman Jemput Aspirasi Penerima KIP dan PIP di Kota Padang
- Warga Piai Tengah Minta M Iqra Chissa Perjuangkan Perbaikan Irigasi dan Jalan
- Tampung Aspirasi Warga Kecamatan Padang Timur, Muhidi Sarankan Ada Rembug Warga yang Bukan Musrenbang
- Hendri Septa-Hidayat Tawarkan Tiga Kartu Hebat di Pemilihan Serentak 2024, Ini Manfaatnya