Lima Cabor Belum Kirimkan Perangkat Pertandingan

Senin, 17 Oktober 2016, 09:26 WIB | Sport | Kota Padang
Lima Cabor Belum Kirimkan Perangkat Pertandingan
Ketua SC, Syaiful (Plt Ketua KONI Sumbar), Fazril Ale (Sekretaris SC), Damrah (Ketua Bidang Pertandingan) serta seluruh anggota Bidang Pertandingan, rapat dengan Ketua Panpel Porprov XIV, Suardi, Jumat (14/10/2016) di kantor Dispora Kota Padang. (humas)

VALORAnews - Panitia Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sumatera Barat XIV, menggelar rapat penentuan perangkat pertandingan di masing-masing cabang olahraga (cabor). Hasilnya, lima cabang olah raga (cabor) belum mengirimkan perangkat pertandingannya.

"Lima cabor yang belum mengirimkan perangkat pertandingan yakni karate, taekwondo, sepatu roda, silat serta billiard," ungkap Kepala Dispora Kota Padang, Suardi, Jumat (14/10/2016), saat rapat penetapan wasit dan juri Porprov XIV.

"Sedangkan untuk cabor lain sudah mengirimkan. Datanya sudah kami rekap," tutur Suardi.

Rapat ini dipimpin Ketua SC, Syaiful (Plt Ketua KONI Sumbar), Fazril Ale (Sekretaris SC), Damrah (Ketua Bidang Pertandingan) serta seluruh anggota Bidang Pertandingan. Panitia juga mengimbau seluruh cabor yang belum mengirimkan perangkat pertandingan, agar selekasnya memasukan nama-namanya ke panitia.

Baca juga: Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan

"Harapan kita seluruh cabor sudah memasukan data perangkat pertandingannya pada Senin (17/10/2016) ini," harap Suardi.

Diterangkan Suardi, finalisasi dari perangkat pertandingan ini ditetapkan pada rapat Panitia Bidang Pertandingan bersama Seluruh Pengprov Cabor, Jumat (21/10/2016). "Finalisasi kita laksanakan di Sekretariat Porprov XIV Sumbar, di Gedung KNPI Sumbar pukul 14.00 WIB," terangnya.

Diperkirakan, pada Porprov XIV ini, sebanyak 2.310 wasit dan juri akan terlibat. Karena itu, panitia Porprov hanya akan menproses nama wasit dan juri yang dikirim dan ditandatangani Pengprov masing-masing cabor. (vri)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI