Penataan Kawasan Tergantung Dukungan Masyarakat
"Jalurnya cukup panjang, sehingga air sulit mencapai daerah ini," terang Muswendry.
Mahyeldi menegaskan, solusi minimnya ketersediaan air bersih di kawasan ini tidak saja dengan PDAM. Akan tetapi, juga dilakukan dengan program Pamsimas. Ataupun dengan membangun bak penampungan.
"Sebenarnya di sekitar sini sudah pernah direncanakan untuk membangun bak penampungan. Tetapi saat itu terkendala kesepakatan dengan warga. Solusinya tentu harus ada dulu kesepakatan setiap warga. Jika warga sudah sepakat, tentu bisa terakomodasi nantinya," tutur Mahyeldi.
Baca juga: Mahyeldi Jalani Cuti Kampanye Pilkada, Fasilitas Dinas Diserahkan ke Plt Gubernur
Dalam program Jumling ke Masjid Nurul Huda, nampak hadir sejumlah kepala SKPD di lingkup Pemerintah Kota Padang. Diantaranya seperti Asisten II Perekonomian Pembangunan Evyet Nazmar, Kepala Bappeda Hervan Bahar, Kepala Bapedalda Edi Hasymi, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Medi Iswandi, Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan Al Amin.
Kemudian, Kepala Dinas Koperasi dan UKM Yunisman, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Zalbadri, Kepala Bagian Humas dan Protokol Mursalim, Kepala Bagian Kesra Fitri Abu Hasan, Kabid Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum Hendri Zulviton, Camat Padang Selatan Fuji Astomi, dan lainnya.
Pemerintah Kota Padang juga menyerahkan bantuan dana hibah untuk pembangunan masjid setempat yang diserahkan Mahyeldi kepada pengurus masjid. (vri)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Debat Pamungkas Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Berlangsung 3,5 Jam
- Reses Dapil Masa Sidang I ke Kecamatan Nanggalo, Evi Yandri Terima 30 Aspirasi Warga
- LUTD PLN, Wujudkan Mimpi Asmanidar 'Bertemu' Prabowo-Gibran
- Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan
- Kombes Ferry Harahap Wisuda Gelar Doktor Administrasi Publik, Ini Harapan Plt Gubernur Sumbar