Syeikh Chalid Al Hamudi Janjikan Lulusan Cumlaude Arrisalah Kuliah di Madinah
VALORAnews - Setelah berada di Padang, Syeikh Chalid Al Hamudi mengunjungi sejumlah lokasi. Termasuk ke pesantren terbesar di Kota Padang dan Sumatera Barat, Arrisalah.
Padas Selasa (2/8/2016) sore, Walikota Padang H Mahyeldi Dt Marajo dan Syeikh Chalid Al Hamudi tiba di pesantren itu di kawasan Aia Dingin, Koto Tangah itu. Kedatangan rombongan disambut hangat oleh pengelola serta santri di pesantren tersebut.
Ketika itu, Syekh Chalid Al Hamudi merasa takjub dengan pesantren Arrisalah. Menurutnya, nama Arrisalah sangat tepat. Karena artinya misi kebaikan. Pada kunjungan itu, Syekh Chalid Al Hamudi menjanjikan lulusan Arrisalah dapat berkuliah di Universitas Islam di Madinah.
"Lima lulusan dengan nilai cumlaude bisa berkuliah di Madinah," ujarnya di depan santri.
Baca juga: Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
Seperti diketahui, Arrisalah dikelola oleh lulusan dari Timur Tengah seperti Arab Saudi, Mesir, Kuwait, dan lainnya. Keunggulan yang dimiliki pesantren ini yakni dalam hal pembinaan akhlak, hafalan al Quran serta bahasa.
Alumni Arrisalah tersebar di perguruan tinggi favorit di dalam dan luar negeri. Saat ini sebanyak 50 orang alumni pesantren itu berada di Al Azhar, dua di Madinah, empat di Sudan, satu di Turki, lima di Malaysia, serta empat orang di Jerman. (vri/rls)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- KPU Padang Gelar Simulasi Putung Suara, Pj Wako: Sempurnakan Kembali Potensi Kekurangan Pelaksanaan
- Reses Dapil, Albert Hendra Lukman Jemput Aspirasi Penerima KIP dan PIP di Kota Padang
- Warga Piai Tengah Minta M Iqra Chissa Perjuangkan Perbaikan Irigasi dan Jalan
- Tampung Aspirasi Warga Kecamatan Padang Timur, Muhidi Sarankan Ada Rembug Warga yang Bukan Musrenbang
- Hendri Septa-Hidayat Tawarkan Tiga Kartu Hebat di Pemilihan Serentak 2024, Ini Manfaatnya