50 Kapal Disiapkan untuk Kebutuhan Transportasi Peresmian KWBT Mandeh

Selasa, 12 Mei 2015, 13:30 WIB | Wisata | Kab. Pesisir Selatan
50 Kapal Disiapkan untuk Kebutuhan Transportasi Peresmian KWBT Mandeh
Sesudut pemandangan Objek Wisata Mandeh Pessel.

VALORAnews - Kepala Dinas Pariwisata Pemuda Olah Raga Pessel, Gunawan menyebutkan, Pemkab sedang berupaya merampungkan persiapan yang berkaitan dengan transportasi dan akomodasi para tamu dan undangan saat peresmian Kawasan Wisata Bahari Terpadu (KWBT) Mandeh oleh Presiden Joko Widodo pada 16 Mei 2015.

"Saat ini sudah ada enam kapal yang datang ke Mandeh, untuk tujuan persiapan penyambutan kedatangan ke presiden ke Pessel. Kapal tersebut tiga hari menjelang kedatangan presiden sudah lengkap jadi 50 unit," katanya menjelaskan persiapan menghadapi kunjungan Jokowi.

Selain menyediakan kapal, Pemkab juga mendirikan posko penyambutan presiden di KWBT Mandeh. Di posko tersebut akan ada sejumlah fasilitas mulai dari data KBWT, tenaga medis dan lainnya.

KWBT Mandeh merupakan kawasan wisata yang masuk dalam Rencana Induk Pembangunan Pariwisata Nasional (Rippnas) 2004 lalu. Keindahan kawasan yang setara dengan Bunaken dan Raja Ampat itu, sudah dikenal hingga mancanegara.

Baca juga: KWBT Mandeh Pessel Raih The Most Popular Hidden Paradise di API II 2017

Kawasan Mandeh seluas 8.000 hektare terdiri dari deretan pulau-pulau dengan laut yang tenang dan biru. Beberapa pulau yakni Pulau Taraju, Pulau Setan Kecil, Pulau Sironjong Besar dan Kecil, dan Pulau Cubadak yang paling terkenal, serta pulau-pulau kecil lainnya.

Keindahan bawah laut Mandeh juga didukung dengan keberadaan bangkai kapal Belanda, Boelongan, yang tenggelam di masa penjajahan. Daerah itu juga didukung 70 ha terumbu karang yang masih sangat terawat, 4 ha hutan mangrove, dan ratusan biota laut. (lek)

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan: