Emzalmi: Peredaran Narkoba Mengkhawatirkan

Senin, 02 Mei 2016, 14:31 WIB | News | Kota Padang
Emzalmi: Peredaran Narkoba Mengkhawatirkan
Wakil Walikota Padang, Emzalmi menjadi nara sumber dalam kegiatan Seminar Sehari yang diadakan Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kecamatan Padang Selatan di Masjid Darussalam Komplek Cendana Mata Air. (humas)

VALORAnews - Wakil Walikota Padang Emzalmi yang juga Ketua Badan Narkotika Kota (BNK) Padang memberikan penyuluhan tentang bahaya penyalahgunaan narkoba dan upaya dalam mengantisipasi penyakit masyarakat (Pekat).

Hal ini disampaikannya, sewaktu menjadi nara sumber dalam kegiatan Seminar Sehari yang diadakan Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kecamatan Padang Selatan di Masjid Darussalam Komplek Cendana Mata Air, beberapa waktu lalu.

Emzalmi mengatakan narkoba dengan berbagai jenis obat-obatan terlarang di dalamnya sangat berbahaya bagi kehidupan dan generasi penerus bangsa. Kondisi tersebut diperparah, karena saat ini peredarannya sudah mencapai tahap mengkhawatirkan.

"Ini disebabkan, Indonesia dulunya hanya sebagai transit untuk peredaran narkoba ke negara lain. Namun sekarang bisa dikatakan, telah dijadikan target pemasarannya," jelas Emzalmi.

Emzalmi menekankan, dalam pemberantasan narkoba, BNK Padang bersama lembaga terkait mengharapkan kerja sama bagi seluruh masyarakat Kota Padang. Dengan itu BNK dan pihak terkait, bisa lebih mudah melakukan sosialisasi, penindakan-penindakan, dan upaya rehabilitasi.

"Pemberantasan narkoba ini tanggung jawab kita bersama, karena tidak mungkin hanya pemerintah saja yang bekerja sendirian. Untuk itu diharapkan, kepada para pengurus masjid, tokoh masyarakat dan para orang tua, mari kita sampaikan kepada warga, keluarga dan anak-anak kita khususnya. Agar jangan sampai pernah mencoba barang haram tersebut," ujarnya. (vri)

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan: