Basarnas Gelar Simulasi Latgab Megathrust, Audy: Kesiapsiagaan Sumbar Makin Terasah
PADANG (31/10/2024) - Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas), Marsekal Madya (Marsma) TNI Kusworo menyampaikan, Latihan Gabungan (Latgab) bukan sekadar upaya antisipasi terhadap dampak dari potensi megathrust secara teoritis.
Tetapi, juga jadi simulasi langsung untuk menghadapi bencana yang berpotensi nyata di wilayah Sumbar.
Artinya, Latgab ini bertujuan untuk mengasah kewaspadaan dan kesiapsiagaan peserta, yang nanti akan menyebarkan semangat yang sama di tengah masyarakat.
"Latihan gabungan ini mencakup simulasi yang digelar di beberapa titik rawan di Indonesia. Tidak hanya di Sumbar atau Kota Padang saja," ungkap Marsekal Madya (Marsma) TNI Kusworo.
Baca juga: Plt Gubernur Gubernur Sumbar Sampaikan Terima Kasih Masyarakat pada Kepala Basarnas, Ini Alasannya
Hal itu dikatakannya, saat membuka Simulasi Latgab Kesiapsiagaan Menghadapi Potensi Megathrust di Sumatera Barat, yang dipusatkan di Lapangan Galanggang, Kota Padang, Kamis.
Melalui Latgab ini, diharapkan kesiapsiagaan menghadapi berbagai potensi bencana semakin terasah.
Dikatakan Marsma Kusworo, Basarnas telah mengadakan latihan serupa di daerah rawan lain seperti Aceh, Yogyakarta, Selat Sunda yang meliputi Anyer, Carita, hingga Tanjung Lesung serta wilayah timur hingga Selat Bali dan Sorong di Papua.
Di Indonesia, sambungnya, kawasan yang berada di pertemuan lempeng besar seperti Lempeng Indo-Australia dan Lempeng Pasifik memang memiliki risiko bencana tinggi.
Baca juga: Angka Pengangguran Sumbar Lebihi Nasional, Audy: Kemiskinan Ekstrim Nomor 2 Terendah di Indonesia
Khususnya di Sumatera Barat, kehadiran banyak gunung berapi aktif menjadikannya salah satu wilayah paling rentan terhadap gempa bumi dan tsunami.
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Jalan Kecil dan Rusak Serta Blank Spot jadi Potensi Kerawanan Pemilihan Serentak 2024 di Sumbar
- Nanda Satria Ajak Orang Tua Sekolahkan Anak ke Pendidikan Vokasi Saat Reses di Ujung Pandan
- Bahas Distribusi Logistik Pemilihan Serentak 2024, KPU Sumbar Hadirkan TNI, Polri, Kejaksaan, BIN serta Kesbangpol dan BPBD
- Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Sekolah, Muhidi Minta Disdik Sumbar Carikan Program Khusus
- Komisi IV DPRD Sumbar Bicarakan Proyek Strategis Daerah dengan Mitra Kerja