Air Bersih, Konflik Lahan dan Perbaikan Infrastruktur jadi Aspirasi Warga di Reses Nurna Eva Karmila
PADANG (30/10/2024) -- Anggota DPRD Sumbar, Nurna Eva Karmila menemukan warga Panganak di setiap hari harus membeli air untuk kebutuhan mandi, cuci dan kakus (MCK).
"Warga membeli air per satu unit mobil tangki. Cukup untuk kebutuhan 1 pekan. Mayoritas warga Panganak, membeli air untuk kebutuhan MCK dan kebutuhan harian lainnya," ungkap Nurna Eva Karmila.
Hal itu ditemukan anggota Fraksi PKS DPRD Sumbar periode 2024-2029, saat agenda reses ke daerah pemilihan (Dapil) di Kelurahan Puhun Pintu Kabun, kecamatan Mandiangin Koto Salayan, Bukittinggi, 24 Oktober 2024.
Reses adalah istilah yang merujuk pada kegiatan anggota legislatif di luar waktu sidang, untuk berinteraksi langsung dengan konstituen di daerah pemilihannya.
Baca juga: Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Pelaksanaan Gebyar Pelayanan Dukcapil Prima, Ini Arahannya
Berdasarkan pengaduan warga yang hadir pada kegiatan reses, ungkap Eva, Pemprov Sumbar telah memfasilitasi pencarian sumber air bersih hingga ke daerah Balingka di Kabupaten Agam.
"Sayang, upaya Pemprov Sumbar ini masih belum berhasil. Sumber air bersih masih belum bisa mengalir sampai ke perkampungan warga untuk memasok kebutuhan harian," terangnya.
Selain itu, Eva mengungkapkan, warga juga mengeluhkan sengketa lahan antara warga dan TNI di areal seluas 17 hektare.
"Dialog antara warga dan Kodim Agam, masih belum menemukan titik temu terkait lahan seluas 17 hektare yang bersengketa itu," ungkapnya.
Baca juga: Pakaian Anak Daro dan Marapulai Kurai serta Karupuak Sanjai Ditetapkan jadi WBTb Indonesia 2024
Saat reses bersama warga Inkorba di Keluruhan Guguk Bulek, warga mengharapkan bantuan alat pengolah sampah jadi barang bernilai ekonomis.
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Sekda Agam Tandatangani Perjanjian Kerjasama Pemungutan Opsen Pajak dengan Pemprov Sumbar
- Pjs Bupati Agam Hadiri Rapat Mendagri Bersama Komisi II DPR RI, Bahas Kesiapan Pilkada Serentak 2024
- Ketua Pengadilan Tinggi Padang Kunjungi Pemkab Agam, Ini yang Dibicarakan
- Ombudsman Tempatkan Pemkab Agam di Peringkat Tiga Tingkat Provinsi, Raih Skor 95,48
- Bupati Agam Bahas UMP Tahun 2025 dengan Lembaga Tripatrit