PUSKESMAS PASAR KUOK Batang Kapas Lakukan Pembinaan UKS ke Sekolah
PESISIR SELATAN (25/8/2024) - Unit Pelaksana Teknis (UPT) Puskesmas Pasar Kuok Kecamatan Batang Kapas, Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), Sumatera Barat, melakukan pembinaan kepada Usaha Kesehatan Sekolah (UKS), ke sekolah - sekolah yang ada di wilayah kerjanya.
Seperti yang dilakukan baru - baru ini ke Sekolah Dasar Negeri (SDN) 21 Limau Sundai, di Kecamatan Batang Kapas.
"Upaya ini, dalam rangka meningkatkan pengetahuan dan pemahaman murid, terhadap Usaha Kesehatan Sekolah (UKS)," ucap Kepala UPT Puskesmas Pasar Kuok, dr Elfrina Mirna, dalam relis Diskominfo Pessel, Minggu (25/8/2024).
Dia menambahkan, pembinaan UKS di sekolah dasar jelas penting. Karena selain menjaga kesehatan, juga dapat meningkatkan mutu pendidikan, serta prestasi belajar peserta didik.
Baca juga: PUSKESMAS IV KOTO MUDIK Gelar Imunisasi ke Sekolah
"UKS juga bertujuan menciptakan lingkungan sekolah yang sehat, sehingga peserta didik dapat tumbuh dan berkembang secara optimal," ujarnya. (*)
Penulis: Tusrisep
Editor: Tusrisep
Sumber:
Berita Terkait
- PILKADA 2024, BAWASLU: Awasi Ketat Distribusi Surat C Pemberitahuan ke Pemilih
- PILKADA PESSEL 2024: Cawabup Nasta Oktavian Dilaporkan ke Polisi dan Bawaslu
- HUT GOLKAR ke 60: DPD Pessel Gelar Senam Ceria Bertabur Hadiah
- PILKADA 2024, Era Sukma Munaf: Wali Nagari Jangan Terlalu Simpati, Sanksi Berat Menanti
- KETERBUKAAN INFORMASI Badan Publik di Pessel Kembali Diuji